Mukomuko (Antara) - Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Syafkani menyebutkan, hingga kini di satuan kerja perangkat daerah (SKPD) pemerintah setempat terdapat ratusan jabatan eselon empat dan tiga yang masih kosong.

"Banyak jabatan yang kosong. Ada ratusan jabatan yang harus segera diisi," kata Syafkani, di Mukomuko, Kamis.

Ia mengatakan hal itu terkait persiapan untuk menggelar mutasi pejabat eselon tiga dan empat untuk mengisi ratusan jabatan yang masih kosong tersebut.

Sebelum itu, katanya, pihaknya mempetakan terlebih dahulu eselon berapa dan di dinas mana saja di daerah itu yang masih ada jabatan kosong.

"Kemudian kita inventarisir pegawai-pegawai yang menenuhi syarat," ujarnya.

Kalau untuk pejabat eselon dua, katanya, harus dibuat tim seleksi. Kalau sudah dibentuk lalu lelang jabatan.

Namun, katanya, untuk eselon dua ini dilihat terlebih dahulu ketersediaan anggarannya.

"Eselon tiga dan empat bisa kapan saja," ujarnya. ***2***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015