Mukomuko (Antara) - Bupati Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Choirul Huda menilai masyarakat antusias menyaksikan gerhana matahari total (GMT) di daerah itu pada Rabu pagi sekitar pukul 06.21 hingga 07.20 WIB.

"Masyarakat sangat antusias menyaksikan gerhana matahari. Saya berterima kasih kepada masyarakat yang ikut serta menyukseskan pelaksanaan nonton gerhana matahari ini sehingga berjalan dengan tertib," kata Bupati Choirul Huda di Mukomuko, Rabu.

Menurut dia, gerhana matahari ini berkah bagi masyarakat di kabupatennya.

Pada hari ini, katanya, mayoritas masyarakat melaksanakan shalat gerhana. Artinya sebuah keangungan Tuhan berupa gerhana matahari ini disikapi secara baik oleh masyarakat dengan shalat gerhana.

Selain masyarakat, katanya, sikap serupa juga ditunjukkan para pejabat. Ini menandakan persatuan, keakraban, persaudaraan masyarakat di daerah itu menjadi semakin kuat dan tangguh.

Ia mengatakan, tidak hanya masyarakat Mukomuko yang menyaksikan gerhana matahari, termasuk orang dari luar daerah itu. Ini semua merupakan berkah yang harus disyukuri oleh masyarakat di daerah itu.

Karena kedatangan orang dari luar daerah itu, katanya, membuat ekonomi masyarakat di daerah itu meningkat karena pendatang berbelanja.

Selain itu, dia mengucapkan, terima kasih kepada Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang telah mengamati GMT di daerah itu.

Setelah ini, dia mengajak, masyarakat menata Kabupaten Mukomuko kearah yang lebih baik. ***4***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016