Mukomuko (Antara) - Pemerintah Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu menggandeng PT Telkom Indonesia untuk membangun jaringan komunikasi melalui internet dengan semua kecamatan di daerah itu.

"Bupati ingin berkomunikasi menggunakan internet dengan setiap kecamatan, sehingga menggandeng Telkom untuk membangunan jaringan internet di kecamatan yang belum ada jaringannya," kata General Manager PT Telkom Indonesia Perwakilan Bengkulu Nugrono Setiobudi di Mukomuko, Senin.

Ia mengatakan baru empat dari 15 kecamatan yakni Kecamatan Ipuh, Kecamatan Penarik, Kecamatan Kota Mukomuko dan Kecamatan Lubuk Pinang yang sudah memiliki jaringan internet melalui kabel tembaga dan serat optik milik perusahaan itu.

Telkom belum membangun alat produksi di 11 kecamatan lainnya di daerah itu karena jangkauannya masih jauh dari kecamatan yang sudah ada jaringan internet.

Untuk itu, ia menyarankan pemerintah setempat menggunakan "Veri Small Aperture terminal" (VSAT) atau stasiun penerima sinyal dari satelit untuk menjangkau kecamatan yang berada jauh atau terpencil dari jaringan internet di daerah itu.

Dengan menggunakan VSAT internet, menurutnya, tidak ada lagi kendala pemerintah setempat untuk berkomunikasi menggunakan internet dengan semua kecamatan di daerah itu.

Bupati setempat juga akan bisa berkomunikasi tanpa bertemu langsung dengan pihak kecamatan di daerah itu menggunakan Media Conference.

"Menurut kami apapun masalahnya pasti ada solusinya," ujarnya.

Ia mengatakan perusahaan itu mendirikan Kantor Daerah Telekomunikasi (Kandatel) di daerah itu agar semua penduduk dapat merasakan internet.

Sementara di tahun 2016 Telkom fokus membangun alat produksi serat optik di Mukomuko yang kualitasnya lebih baik dibandingkan kabel tembaga yang tidak cocok di daerah pesisir karena cepat berkarat. ***4***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016