Mukomuko (Antara) - Tentara Nasional Indonesia dari Korps Angkatan Darat saat ini mulai melaksanakan program pencetakan seluas 1.500 hektare kebun sawit dan karet menjadi sawah baru di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.

"TNI mulai melaksakakan program cetak sawah baru di daerah ini. Hari Jumat (20/1) alat berat eksapator masuk ke lokasi lahan cetak sawah baru," kata Kabid Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Ali Mukhibin, di Mukomuko, Kamis,

Ada dua pelaksana program cetak sawah baru seluas 1.500 hektare di Kabupaten Mukomuko, yakni dari Komando Resor Militer (Korem) 041 Gamas Bengkulu dan Zeni Angkatan Darat.

Ia menjelaskan, Korem bertugas mencetak seluas 500 hektare sawah dan Zeni Angkatan Darat seluas 1.000 hektare.

Ia menyebutkan, seluas 1.500 hektare lahan yang akan dicetak menjadi sawah baru itu merupakan lahan perkebunan kelapa sawit dan karet milik petani setempat.

Lahan perkebunan tersebut, katanya, tersebar di Kecamatan Lubuk Pinang, Kecamatan Air Manjuto dan Kecamatan XIV Koto, atau berada dalam kawasan irigasi teknis di wilayah tersebut.

Ia menjelaskan, pelaksana program ini akan menumbangkan seluruh pohon kelapa sawit dan karet di lahan tersebut. Kemudian lahan tersebut dijadikan sawah.

"Lahan yang sudah dicetak menjadi sawah baru itu langsung bisa ditanam padi karena sudah ada sumber air dari irigasi," ujarnya.

Ia menyatakan, seluas 1.500 hektare lahan yang dicetak menjadi sawah telah selesai melalui proses survey investigation design (SID).***3***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017