Mukomuko (Antaranews Bengkulu) - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, telah menyelesaikan pembangunan jalan baru untuk mengganti jalan penghubung dua desa di Kecamatan Kota Mukomuko yang putus akibat diterjang banjir.

"Kami telah selesai membangun jalan itu. Kami telah memasang gorong-gorong besar untuk penahan jalan tersebut," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Mukomuko Apriansyah di Mukomuko, Sabtu.

Jalan yang menghubungkan dua desa dalam Kecamatan Kota Mukomuko Rabu (21/3) putus akibat diterjang banjir yang melanda wilayah itu.

Meskipun instansi itu telah selesai membangun jalan baru di lokasi tersebut, namun jalan penghubung dua desa tersebut belum bisa dilewati kendaraan roda dua dan empat.

Karena instansinya, katanya, hingga kini belum menimbun bagian jalan yang telah dipasangi gorong-gorong besar tersebut.

Untuk sementara ini, katanya kendaraan roda dua dan empat melintas di jalan lain di wilayah tersebut.

Ia menargetkan, kegiatan penimbunan badan jalan baru tersebut selesai dikerjakan pada pekan depan, atau minggu pertama bulan April tahun ini.

Instansinya menggunakan dana rutin khusus untuk kegiatan pemeliharaan jalan di dinas ini untuk membangun jalan tersebut.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018