Mukomuko (Antaranews Bengkulu) - Kepolisian Resor Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menggelar apel pasukan "Operasi Ketupat" untuk pengamanan arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 1439 Hijriah di daerah itu.

"Kegiatan Operasi Ketupat ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan menjelang pelaksanaan lebaran," kata Kepala Kepolisian Resor Kabupaten Mukomuko AKBP Yayat Ruhiyat saat menjadi Inspektur Upacara di Mukomuko, Rabu.

Pasukan "Operasi Ketupat" tahun ini gabungan polisi, TNI, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Basarnas, BPBD, Satpol PP, RAPI, ORARI dan Pramuka.

Selanjutnya setiap pasukan yang terdiri daro berbagai institusi pemerintah daerah setempat dan aparat penegak hukum bertanggung jawab melaksanakan sesuai dengan tugas dan fungsinya.
 
Apel pasukan pengamanan mudik lebaran di Mukomuko. (Foto Antarabengkulu/Ferri Arianto)


Kapolres AKBP Yayat Ruhiyat mengajak semua pemangku kepentingan saling bersinergi dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Idul Fitri tahun ini.

Ia menyatakan, institusinya mendirikan empat pos pengaman dan pelayanan mudik Lebaran tahun 2018 di empat kecamatan yang berada sepanjang Jalan Lintas Sumatera di daerah tersebut.

Pendirian pos pengamanan dan pelayanan mudik lebaran tahun ini mulai tanggal 6 Juni 2018.

Sebanyak empat pos pengamanan dan pelayanan mudik lebaran tersebar di Kecamatan Air Rami, Kecamatan Penarik, Air Punggur Kecamatan Kota Mukomuko dan Kecamatan Lubuk Pinang.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018