Mukomuko (Antaranews Bengkulu) - Pemerintah Desa Sumber Mulya, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, membangun sepanjang 935 meter jalan usaha produksi perkebunan kelapa sawit dalam kaitan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Sepanjang 935 meter jalan usaha produksi perkebunan dibangun di dua titik di wilayah ini, yakni sepanjang 700 meter di di dusun tiga, dan sepanjang 235 meter di dusun empat.," kata Kepala Desa Sumber Mulya, Kecamatan Penarik Markisdi di Mukomuko, Minggu.

Ia menyatakan, jalan produksi perkebunan tersebut dibangun dalam bentuk rabat beton yang terdiri dari material, besi, pasir, semen, koral dan batu.

Ia menyebutkan pembangunan jalan produksi tersebut memanfaatkan dana desa tahun 2018 di wilayah itu berdasarkan hasil kesepakatan seluruh masyarakat setempat.

Ia menyatakan, hasil kesepakatan masyarakat tersebut diambil dalam sebuah musyawarah desa yang dihadiri camat, perangkat desa dan unsur tripika.

Selanjutnya semua pemuka kepentingan dna seluruh masyarakat di wilayah itu memiliki kewajiban yang sama dengan desa untuk mengawasi pembangunan jalan produksi perkebunan tersebut.

"Kita berharap masyarakat mengawasi kegiatan tersebut agar pekerjaan pembangunan jalan produksi perkebunan dapat berjalan dengan baik," ujarnya.

Selain itu, desanya mendapatkan bantuan tenaga pendamping desa untuk mengawasi pelaksanaan pembangunan jalan produksi perkebunan.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018