Bengkulu (Antaranews Bengkulu)  Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu siap menggelar Festival Enggano 2018 dengan menyajikan kegiatan seni dan budaya serta olahraga rakyat sekaligus promosi objek wisata andalan serta kuliner khas pulau terluar itu.

Agenda ini digelar untuk mengenalkan potensi wisata Pulau Enggano sekaligus mendukung program tahun kunjungan wisata ke Bengkulu pada 2020,? kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bengkulu Utara, Mustarani Abidin di Bengkulu, Rabu.

Ia mengatakan kegiatan yang digelar pada 1-4 Agustus 2018 itu mengambil tema Enggano Menyapa Dunia yang dipusatkan di Desa Apoho, Kecamatan Enggano, Pulau Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara.  Kegiatan dikemas dalam berbagai perlombaan, seperti lomba lagu Egngano, lomba tari kreasi Enggano, lomba masakan khas Enggano, lomba mewarnai, menggambar dan lomba olahraga rakyat Enggano.

Kami berharap kegiatan ini bisa mempromosikan seni dan budaya Enggano untuk mendukung pariwisata lokal, ucapnya. Menurut Mustarani potensi Pulau Enggano yang berada di tengah Samudera Hindia dapat dikembangkan sebagai destinasi bahari yang menjadi andalan Bengkulu untuk menarik wisatawan ke daerah ini. Ditambah lagi keelokan alam dan sumber daya kelautan yang melimpah yang dapat dikembangkan guna mendukung sektor pariwisata di pulau tersebut.

Selain terumbu karang yang masih lestari juga ditemukan satwa darat yang endemik dan spesies laut unik seperti penyu, katanya.

Pulau Enggano merupakan pulau berpenghuni lebih dari 3.000 jiwa yang dapat ditempuh selama 40 menit menggunakan transportasi udara dan 12 jam melalui kapal feri.

Selain masyarakat pendatang, pulau ini juga didiami masyarakat adat setempat yang terbagi dalam lima suku yakni Kauno, Kaitora, Kaharuba, Kaharubi dan Kaahua serta suku tersendiri bagi pendatang yang disebut Kamay.

Pewarta: Helti Marini S

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018