Jakarta (ANTARA Bengkulu) - Warung Anak Sehat yang merupakan salah satu kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Sari Husada menjadi program CSR terbaik pada 2012.

Head of Corporate Affairs Sarihusada, Arif Mujahidin, dalam keterangan persnya yang diterima di Jakarta, Sabtu, mengatakan, pihaknya mendapatkan penghargaan  CSR Best Practice for MDGs untuk program rumah Srikandi Badran Yogyakarta dan program Warung Anak Sehat dari Kementerian Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Kemenko Kesra) dan CFCD dalam ajang Gelar Karya Pemberdayaan Masyarakat (GKPM) Award 2012.

"Program Warung Anak Sehat (WAS) merupakan program edukasi gizi melalui pendampingan, pemberdayaan dan praktek nyata di lapangan," kata Arif Mujahidin.

Ia menambahkan, program itu bertujuan untuk mendorong pengetahuan ibu tentang gizi seimbang, selain juga mengajarkan cara menyusun menu sehat dan bergizi.

"Kami juga memberikan akses terhadap produk sehat melalui kemandirian ekonomi dengan mendirikan warung (tempat berjualan) yang dirancang untuk menjual makanan atau minuman yang sehat bagi anak," kata Arif.

Selain GKPM Award Gold untuk Program Warung Anak Sehat, pihaknya juga mendapatkan penghargaan GKPM Award Platinum untuk Program Rumah Srikandi Badran.

Arif Mujahidin menambahkan, program rumah srikandi merupakan program sosial yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan gizi ibu dan anak melalui program Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Plus dan pemberdayaan perempuan.

Program itu telah dilaksanakan selama beberapa tahun dan menjadi salah satu program pemberdayaan masyarakat yang ditujukan untuk kepentingan ibu dan anak.

"Program Rumah Srikandi Badran di Yogyakarta dianggap berhasil dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan ibu melalui program pendidikan serta kegiatan rutin penyuluhan kesehatan sesuai dengan tujuan MDGs," kata Arif.

Selain itu, penghargaan juga di berikan kepada bidan Listiyani Ritawati salah satu pemenang Srikandi Award 2009 yang mendapatkan penghargaan untuk kategori perorangan sebagai mitra perusahaan, dengan program Sumur Bor di Gunung Kidul Jawa Tengah.

Penghargaan itu di berikan berkat keberhasilannya dalam mendampingi masyarakat dalam meningkatan derajat kesehatan ibu dan anak di Desa Sambirejo, Ngawen, Kabupaten Gunung Kidul.

Program pembuatan sumur bor pada awalnya ditujukan untuk mengatasi kelangkaan air yang dapat membahayakan kesehatan ibu hamil dan melahirkan.

Setelah program berjalan, akses terhadap air bersih menjadi lebih baik sehingga berhasil meningkatkan kesehatan masyarakat khususnya ibu hamil dan ibu melahirkan di daerah itu. (ant)

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2012