Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Divisi Regional (Divre) Bengkulu memastikan ketersediaan daging beku di Bengkulu aman hingga perayaan lebaran Idul Fitri 1440 hijriah/2019.

Kepala Bidang Pengadaan Operasional dan Pelayanan Publik Bulog Divre Bengkulu, Ajeng Triwardani mengatakan, saat ini stok daging beku di gudang Bulog Divre Bengkulu sekitar 20 ton.

"Kalau stok kita sekarang sekitar 20 ton. Cuma stok kita kan keluar terus setiap hari ada penjualan. Kalau habis nanti dikirim lagi. Jadi masih aman sampai lebaran," katanya, Jum'at.

Bulog Divre Bengkulu mencatat, rata-rata penjualan daging beku per hari di Bengkulu mencapai 2 ton dihari biasa.

Sedangkan untuk ramadhan dan perayaan lebaran Idul Fitri, Bulog Divre Bengkulu memprediksi penjualan akan mencapai 3 hingga 4 ton per hari.

Ajeng menjelaskan, daging yang tersedia di gudang Bulog Divre Bengkulu merupakan daging kerbau beku yang di impor dari India.

Daging kerbau beku asal India tersebut masuk lewat kantor Bulog Divre DKI Jakarta. Setelah itu baru didistribusikan ke Bengkulu.

Untuk harga, Ajeng menyebut, sesuai ketentuan Kementerian Perdagangan Bulog Divre Bengkulu menjual harga daging kerbau beku dengan harga Rp. 80 ribu per kg.

Untuk mensiasati lonjakan harga daging di pasaran jelang perayaan lebaran Idul Fitri kali ini, Bulog Divre Bengkulu melakukan operasi pasar sebanyak dua kali dalam satu minggu.

"Selain operasi pasar kami juga menerima masyarakat yang mau membeli langsung ke kantor," katanya.

Pewarta: Carminanda

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2019