Banda Aceh (ANTARA Bengkulu) - Gempa bumi berkekuatan 5,6 pada Skala Richter (SR) menguncang kepulauan Simeulue Provinsi Aceh  sekitar pukul 16.25 WIB, Selasa, namun tidak dirasakan masyarakat di wilayah itu.

Website Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa di wilayah Simeulue dengan kedalaman 10 kilometer namun tidak berpotensi tsunami.

Gempa tersebut berpusat di 1,86 Lintang Utara dan 94,07 Bujur Timur atau berjarak 240 kilometer barat daya Kabupaten Simeulue dan 367 kilometer barat daya Kabupaten Aceh Barat/Aceh Jaya.

Kepala Stasiun Meteorologi Mata Ie Aceh Besar Syahnan, menyatakan sejauh ini tidak ada laporan masyarakat terkait dampak gempa yang berpusat di wilayah perairan berdekatan dengan Simeulue itu.

Seorang warga Sinabang Ahmadi, mengatakan masyarakat tidak merasakan guncangan gempa bumi. "Kami tidak merasakan adanya guncangan gempa bumi pada Selasa ini," kata warga Sinabang, ibu kota Kabupaten Simeulue. (ant)

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2012