Gempa dengan magnitudo (M) 4,5, Jumat (14/2) sekitar pukul 08.47 WIB mengguncang Kabupaten Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu. Pusat gempat berada di laut dengan jarak 25 kilometer barat daya Bengkulu Selatan dengan kedalaman 36 kilometer.

Kepala BMKG Bengkulu Kukuh Ribudiyanto dalam keterangan tertulisnya mengatakan, jika diitinjau dari lokasi epicenter dan kedalaman hiposenter, tampak gempa yang terjadi merupakan gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas zona subduksi lempeng Indo-Australia yang menyelusup menunjam kebawah lempeng Eurasia.

"Analisis BMKG menunjukkan bahwa gempa bumi berkekuatan M 4.5 dengan pusat gempa bumi terletak pada koordinat 4.62 LS - 102.76 BT, tepatnya berada di laut pada jarak 25 kilometer barat daya Bengkulu Selatan dengan kedalaman 36 Kilometer," kata Kukuh.

Dijelaskan Kukuh, berdasarkan laporan dari masyarakat gempa ini juga dirasakan hingga wilayah Kabupaten Seluma dengan skala intensitas II hingga III MMI. Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut.

Selain itu, hingga pukul 09:22 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan atau aftershock. Meski begitu, Kukuh mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati.

"Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan terus mengikuti informasi dari BMKG, karena BMKG akan terus memantau perkembangan gempa bumi tersebut.

 Pastikan informasi resmi gempa bumi dengan skala magnitudo kurang dari 5 hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui website," papar Kukuh.

Pewarta: Carminanda

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020