Mukomuko (Antara) - DPRD Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, periode 2014-2019 menargetkan pembahasan Rancangan Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah 2015 di daerah itu rampung pada Desember 2014.

"Kami kini fokus membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2015, Desember harus selesai," kata Ketua DPRD Mukomuko Armansyah di Mukomuko, Rabu.

Armansyah, Ketua DPRD sementara kabupaten itu ditunjuk oleh Partai Gerindra yang menjadi partai politik peraih suara terbanyak dalam Pemilu Legislatif tahun 2014 di daerah itu.

Armansyah mengatakan, sebelum lembaga itu melakukan pembahasan RAPBD tersebut, 25 orang DPRD yang baru dilantik ini perlu mengikuti pelatihan teknis terkait dengan tugas dan fungsinya di lembaga ini.      
"Seminggu lagi kami mengikuti pelatihan teknis dan pelatihan ini diikuti seluruh anggta DPRD masa bhakti 2014 - 2019," ujarnya lagi.

Karena, kata dia, agar dalam melakukan pembahasan RAPBD 2015 tersebut, DPRD lebih fokus terutama hal-hal yang berhubungan dengan kepentingan rakyat.

"Tujuan kami dana dalam APBD 2015 itu lebih banyak sasarannya untuk rakyat," ujarnya.

Dikatakan, bahwa tujuan pelatihan teknis itu tidak hanya berkaitan dengan pembahasan anggaran tetapi fungsi DPRD lainnya seperti pengawasan pembangunan.

Menurut dia, pihaknya akan berusaha dalam melakukan pengawasan ini langsung turun ke lapangan sekaligus menyerap aspirasi masyarakat dibawah.

Ditanya jadwal pemilihan unsur pimpinan DPRD setempat yang baru, kata dia, setelah pelatihan teknis sekitar seminggu lagi.***1***

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014