Tokyo (Antara/AFP) - Penyerang Jepang Shinji Okazaki mencetak gol menggunakan sepakan tumit ketika sang juara Asia mengalahkan rivalnya Australia dengan skor 2-1 pada pertandingan persahabatan yang dimainkan pada Selasa.

Sepakan kaki kanan Okazaki pada menit ke-68 membuat tim tuan rumah unggul 2-0 di Osaka, dan itu merupakan gol yang akan membuat kagum Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi.

Itu memberi Jepang ruang untuk bernafas - dan mereka memerlukannya, ketika Tim Cahill memperkecil ketertinggalan timnya dengan tandukan kepala pada masa tambahan waktu, pada pertandingan yang akan memberi mereka gambaran mengenai kekuatan Jepang sebelum kemungkinan mereka bertemu pada Piala Australia yang dimulai pada 9 Januari.

Pemain pengganti Jepang Yasuyuki Kono menanduk bola untuk membawa Samurai Biru unggul pada menit ke-61, ketika pertahanan Australia membiarkan tendangan sudut Keisuke Honda lolos untuk dituntaskan Kono.

Gol Okazaki tersebut merupakan gol internasional ke-40nya sebelum Cahill memberi hiburan bagi tim tamu, meski itu terlalu terlambat untuk mencegah pelatih Jepang mencatatkan dua kemenangan beruntun untuk pertama kalinya sejak mengambil alih posisi tersebut setelah Piala Dunia.

Jepang, yang mengalahkan Australia di final Piala Asia 2011 untuk membuat mereka mengangkat trofi tersebut untuk keempat kalinya, menang 6-0 atas Honduras pada Jumat silam setelah Aguirre memasukkan kembali para pemain senior sebagai upayanya untuk menghentikan rentetan hasil buruk.

Meski menang, pria Meksiko itu terlihat mencari alasan atas penampilan Jepang pada masa awal kepelatihannya, sebelum Jepang kini bersiap mempertahankan gelar Asia mereka.

"Ini merupakan proses pembangunan," kata mantan pelatih Espanyol itu. "Kami ingin memenangi pertandingan-pertandingan ini, dan kami telah melakukannya. Australia merupakan tuan rumah Piala Asia, maka ini tidak akan menjadi turnamen yang mudah untuk kami menang."

The Soccerros memberi ancaman bagi Aguirre melalui sundulan Mathew Leckie, yang untungnya masih dapat ditepis secara akrobatik oleh kiper Eiji Kawashima.

Jepang hanya meraih satu kemenangan dalam empat pertandingan di bawah asuhan Aguirre sebelum menghancurkan Honduras - saat mereka menang 1-0 atas Jamaika - dan dipermalukan Brazil pada bulan lalu, ketika Neymar mencetak semua gol Tim Samba yang menang 4-0.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014