Bengkulu (Antara) - Sebanyak 39 pasangan calon gubernur-wakil gubernur dan bupati-wakil bupati yang maju pada pemilihan kepala daerah serentak di Provinsi Bengkulu menjalani tes narkoba di Rumah Sakit Jiwa dan Ketergantungan Obat Soeprapto, Bengkulu.

"Setiap pasangan calon akan mengikuti tes selama dua hari," kata Direktur Rumah Sakit Jiwa dan Ketergantungan Obat Soeprapto Bengkulu Chandainy Putri di Bengkulu, Kamis.

Ia mengatakan selain tes narkoba, para calon kepala daerah tersebut juga akan menjalani tes psikologi dan menganalisa tingkat stres.

Pemeriksaan di RSJKO tersebut diikuti 37 pasangan calon kepala daerah tingkat kabupaten dan dua pasang calon kepala daerah tingkat provinsi.

Sebelum menjalani tes di RSJKO, para calon kepala daerah tersebut juga sudah mengikuti tes kesehatan secara menyeluruh di RSUD M Yunus.

Pantauan di RSJKO Bengkulu, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sultan Najamudin-Mujiono menjalani tes di rumah sakit itu.

"Hari pertama menjalani tes psikologi dan hari kedua mengikuti tes narkoba dan wawancara," ucapnya.

Sementara Ketua KPU Provinsi Bengkulu Irwan Saputra mengatakan hasil tes kesehatan akan diterima oleh KPU dari tim pemeriksa kesehatan RSUD M Yunus dan RSJKO Soeprapto pada 2 Agustus 2015.

"Rekomendasi dari tim kesehatan ini menjadi salah satu poin persyaratan untuk menentukan apakah pasangan calon memenuhi syarat," katanya.

Pilkada serentak di Provinsi Bengkulu akan memilih gubernur dan wakil gubernur serta delapan kepala daerah kabupaten yakni Bengkulu Utara, Mukomuko, Seluma, Bengkulu Selatan, Lebong, Kepahiang, Rejanglebong dan Kaur.***2***

Pewarta: Helti Marini Sipayung

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015