Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Bukit Kaba Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menyebutkan jumlah pelanggan air bersih di daerah itu saat ini mencapai 14.950 sambungan.

"Saat ini pelanggan air bersih Perumda Air Minum Tirta Bukit Kaba Rejang Lebong sudah hampir 15.000 sambungan, jumlah ini terus mengalami penambahan seiring dengan peningkatan pelayanan yang kita lakukan," kata Direktur Perumda Air Minum Tirta Bukit Kaba Hendra Novianzah di Pemkab Rejang Lebong, Senin.

Ia menjelaskan, jumlah pelanggan air bersih tersebut sudah mencapai 14.950 sambungan, tersebar dalam 13 dari 15 kecamatan yang ada di Rejang Lebong.

Pelanggan air bersih di daerah itu,  jumlahnya ada penambahan dan pengurangan, karena pelanggan yang menunggak pembayaran rekening air bersih selama tiga bulan akan dilakukan pemutusan sambungan.

Sejauh ini di Kabupaten Rejang Lebong ada dua kecamatan yang belum memiliki jaringan air bersih yakni di Kecamatan Sindang Dataran dan Kecamatan Sindang Beliti Ilir.

Sementara itu untuk 13 kecamatan lainnya sudah ada jaringan air bersih Perumda Tirta Bukit Kaba kendati tidak semua desa/kelurahannya sudah dijangkau jaringan air bersih.

Menurut dia, tarif air bersih yang dikenakan kepada pelanggan di daerah itu cukup terjangkau, di mana untuk rumah tangga biasa atau R2 untuk penggunaan air sebanyak 10 meter kubik pertama dikenakan sebesar Rp1.800 per kubik, dan jika lebih maka akan dikenakan tarif kedua sebesar Rp2.000 lebih per kubik.

Di sisi lain pendapatan air bersih perusahaan yang dipimpinnya itu, kata Hendra, masih terus berbenah baik dari segi manajemen maupun pelayanan kepada pelanggan, termasuk meningkatkan penerimaan yang saat ini sudah bisa memenuhi kebutuhan operasional dan gaji karyawan setiap bulannya.

Ia mengimbau pelanggan air bersih Perumda Air Minum Tirta Bukit Kaba agar membayar rekening air bersih tepat waktu sehingga tidak terkena denda atau pemutusan sambungan.

Untuk memudahkan pembayaran rekening air bersih ini pihaknya saat ini sudah menyiapkan loket-loket pembayaran maupun melalui aplikasi pembayaran online maupun perbankan.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024