Mukomuko (Antara) - Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, melakukan survei lahan untuk usaha tambak udang di daerah itu pada pertengahan bulan Maret 2017.

"Minggu depan melakukan survei lahan untuk tambak udang di daerah ini" kata Bupati Mukomuko Choirul Huda, saat ditanya jadwal investor survei lahan usaha tambak udang, di Mukomuko, Senin.

Pemerintah setempat menjajaki peluang investasi usaha tambak udang di sepanjang pinggir pantai di daerah itu.

Ia mengatakan investor dari Jakarta itu merupakan gabungan pengusaha yang bergerak di sektor perikanan dan kelautan.

Ia mengatakan pihaknya menyiapkan lahan untuk tambak udang di pinggir pantai di daerah itu, sedangkan luas lahan yang dibutuhkan investor tersebut seluas 100 hektare.

Ia mengatakan pihaknya mencari dua lokasi untuk tambak udang di pinggir pantai Mukomuko, yakni pinggir pantai di Kecamatan Kota Mukomuko dan pantai Desa Air Hitam, Kecamatan Sungai Rumabi

"Mudah-mudahan dia tertarik. Sistemnya bagaimana terserah investor tersebut," ujarnya.

Ia mengatakan kalau investor tersebut jadi berinvestasi di daerah itu, maka dampaknya terhadap masyarakat setempat. Karena masyarakat dapat meniru cara melakukan usaha tambak udang.***3***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017