Rejang Lebong (Antaranews Bengkulu) - Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Rejang Lebong membagikan susu segar produk kelompok peternak di Pekan Budaya Daerah HUT ke-138 Kota Curup, 30 Juni-7 Juli 2018.

Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Rejang Lebong, Taman di Rejang Lebong, Minggu, mengatakan pembagian susu segar ini dilaksanakan di Lapangan Dwi Tunggal Curup, untuk menyukseskan program Gerakan Minum Susu Masyarakat atau Gerimismas, dann membantu pemasaran susu yang diproduksi peternak.

Susu segar yang dihasilkan oleh peternak sapi perah di Rejang Lebong saat ini mencapai 200 liter per hari, dan diperkirakan akan terus bertambah seiring penambahan jumlah ternak bantuan Pemerintah Provinsi Bengkulu dan pusat.

Dia mengharapkan seluruh OPD di Rejang Lebong membantu pemasaran susu segar ini atau membuat produk pangan olahan dengan bahan dasar susu hasil kelompok peternak di daerah itu.

Sementara itu Plt Kabid Peternakan yang juga kepala Puskeswan Curup drh Asdianto mengatakan, jumlah susu segar dibagikan setiap hari 200 gelas, dan direncanakan selama pelaksanaan pekan budaya jumlahnya hingga 1.200 gelas plastik.

 Susu segar dalam kemasan gelas plastik yang dibagikan itu merupakan produk kelompok peternak Sepakat Dua Desa Mojorejo Kecamatan Selupu Rejang. Kelompok itu pada 2017 menerima bantuan sapi perah dari Pemprov Bengkulu sebanyak 35 ekor.

"Susu segar yang dihasilkan kelompok ini per hari antara 200 sampai 250 liter, dan dijual dalam bentuk susu segar dengan area pemasaran masih di Rejang Lebong," ujarnya.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Riski Maruto


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018