Mukomuko (Antaranews Bengkulu) - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu berencana membangun fasilitas penunjang timbangan portabel untuk mengawasi angkutan barang yang lewat di Jalan Lintas Sumatera di daerah itu pada 2019.

"Pembangunan fasilitas penunjang timbangan portabel dianggarkan tahun 2019. Anggaran pembangunannya sebesar Rp400 juta," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko Apriansyah di Mukomuko, Kamis.

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang setempat tahun ini batal mengoperasikan timbangan portabel untuk mengawasi kendaraan angkutan barang yang melintas di Jalan Lintas Sumatera karena ketiadaan fasilitas penunjang timbangan tersebut.

Ia menyatakan, anggaran sebesar Rp400 juta tersebut dibutuhkan untuk membangun berbagai fasilitas penunjang seperti bangunan dan "dudukan" timbangan tersebut.

Pemerintah setempat membangun fasilitas penunjang timbangan portabel tersebut pada lahan yang berada di perbatasan Provinsi Bengkulu dengan Sumatera Barat.

 "Lokasinya sudah ada di Kecamatan Lubuk Pinang tepatnya di Bukit Solang," ujarnya.

Instansinya membutuhkan fasilitas penunjang seperti bangunan untuk kantor petugas perhubungan setempat dan pos jaga selain itu tempat "dudukan" untuk penahan timbangan portable.

Selain itu, katanya, instansinya juga membutuhkan fasilitas jaringan listrik dan air bersih.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018