Mukomuko (Antaranews Bengkulu) Pemerintah Kabupaten Mukomuko,  Provinsi Bengkulu menjalin kerjasama dengan Lantamal II Padang dalam mensukseskan program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS)  dari Kemenyan an PUPR di daerah ini.

Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) II Laksamana Pertama TNI Agus Sulaeman usai acara peletakan batu pertama RTLH di Pantai Indah Mukomuko, Rabu, berharap bantuan ini membuat masyarakat di daerah ini sejahtera sehingga ada kenyamanan menempati bangunan rumahnya.

Selain ini dia juga berharap dengana adanya bantuan ini rakyat semakin cinta dengan TNI. Karena bersama rakyat TNI hebat.

Ia menyatakan, program rehabilitasi rumah tidak layak huni ini adalah program lintas sektoral, jadi TNI memang sudah hampir setiap tahun melaksanakan program bedah rumah dengan stealholder yang ada.
 

Danlantamal II Padang Laksamana Pertama TNI Agus Sulaeman. (Foto Antarabengkulu)

Termasuk kerja sama bedah rumah dengan pemerintah daerah dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
 

“Kita juga pernah kerja sama dengan  Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) di Padang,” ujarnya.

Bupati Mukomuko Choirul Huda mengatakan dengan adanya kerja sama ini, tidak hanya membangun fisik rumah saja tetapi juga membangun sebuah sistem sosial kemasyarakatan.

Kemanggulan TNI kepada masyarakat, dan kemanunggalan masyarakat terhadap TNI sehingga masyarakat bisa berempati satu dengan yang lain.

Ketika terjadi kebutuhan masyarakat lain yang perlu dibantu sehingga sistem sosoial  berjalan dengan baik diprakarsasi TNI, Polri dan pemerintah daerah.

Selain itu komunitas sosial masyarakat Indonesia semakin kuat bersatu padu dalam menyelesaikan berbagai persoalan sosial masyarakat. (Adv)

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018