Mukomuko (Antaranews Bengkulu) – Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, melalui Dinas Pertanian setempat telah menyalurkan bantuan sebanyak lima liter insektisida untuk mengatasi hama wereng, hama putih palsu dan sundep kepada Kelompok Tani Harapan Karya di Ranah Karya.

"Kami telah menyalurkan sebanyak lima liter insektisida yang dibutuhkan oleh petani,” kata Kasi Ptoteksi Tanaman Pangan dan Holtukultura Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Wal Asri di Mukomuko, Rabu.

Seluas sekitar dua hektare tanaman padi milik Kelompok Tani Harapan Karya Desa Ranah Karya, Kecamatan Lubuk Pinang diserang hama wereng, hama putih palsu, sundep dan penyakit blas.

Ia menyatakan, instansinya memberikan bantuan pestisida guna menindaklanjuti surat proposal usulan bantuan insektisida dan fungsida dari Kelompok Tani Harapan Karya di daerah ini.

Dari usulan bantuan dua pestisida yakni insektisida dan fungsida dari kelompok tani ini, ia menyatakan, instansinya hanya bisa memberikan bantuan insektisida karena stok fungsida kosong di dinas ini.

Dinas Pertanian setempat memberikan bantuan ini guna mengantisipasi jangan sampai hama yang ada ini merusak tanaman padi lainnya, karena seluas 32 hektare tanaman terancam diserang hama ini.

“Kita memberikan bantuan untuk mengurangi dan menanggulanginya karena kelompok tani ini tidak mampu lagi lagi mengatasi hama yang merusak tanaman padinya,” ujarnya.

Ia mengatakan, selanjutnya kelompok tani ini secara swadaya menggunakan insektisida bantuan pemerintah setempat untuk mengatasi hama yang merusak tanaman padinya.

Terkait dengan fungisida, ia menyatakan, instansinya telah menyarankan petani swadaya membeli fungsida untuk mengatasi hama yang merusak tanaman padinya.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2019