Kepolisian Resor Rejang Lebong, Polda Bengkulu, bersama dengan tim gabungan TNI, Polri, Palang Merah Indonesia, Pemadam Kebakaran (damkar) setempat melakukan penyemprotan disinfektan di kawasan pasar di wilayah itu dalam rangka HUT Bhayangkara 2020.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Dheny Budhiono didampingi Wakapolres Kompol Rudy S di Mapolres Rejang Lebong, Jumat, mengatakan penyemprotan disinfektan oleh tim gabungan tersebut dilaksanakan pada sejumlah pertokoan di Pasar Bang Mego Curup.

"Penyemprotan disinfektan ini menjaga sinergitas TNI/Polri, PMI dan Pemkab Rejang Lebong, kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 74 tahun 2020," kata dia.

Dia menambahkan, program penyemprotan disinfektan yang dilakukan pihaknya bersama dengan Kodim 0409/Rejang Lebong, PMI dan Damkar tersebut menyasar komplek pertokoan dan los pedagang yang ada di kawasan Pasar Bang Mego Curup guna mencegah penyebaran virus Corona baru atau COVID-19.

Kegiatan penyemprotan yang dilakukan mereka itu juga sebagai bentuk persiapan menuju normal baru atau new normal, di mana kalangan masyarakat Rejang Lebong dalam prakteknya harus menjalankan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah dengan selalu menggunakan masker, cuci tangan pakai sabun, menjaga jarak.

"Jika protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah ini dijalankan dengan baik oleh masyarakat Rejang Lebong, maka masyarakat itu sudah membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran COVID-19," ujar dia.

Sementara itu, ditempat terpisah Kasdim 0409/Rejang Lebong Mayor Inf Sapto Ari Prabowo menyatakan pada hari yang sama pihaknya bersama dengan PMI Rejang Lebong juga melakukan penyemprotan di Makodim 0409/Rejang Lebong, yang dipimpin oleh Pasi Pers Lettu Inf Hasan Basri.

"Kegiatan penyemprotan disinfektan bekerjasama dengan PMI Rejang Lebong ini untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19. Selain itu untuk langkah preventif dipintu masuk ke Makodim juga telah disiapkan sarana cuci tangan dengan sabun," kata Mayor Sapto Ari Prabowo.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020