Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menyiagakan tujuh puskesmas di jalur mudik guna melayani masyarakat yang akan berobat pada masa libur Lebaran 2021.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong Syamsir melalui Kabid Pelayanan Kesehatan Masyarakat (Yankesmas) Asri saat dihubungi di Rejang Lebong, Minggu, mengatakan pelayanan kesehatan diberikan bukan saja kepada masyarakat yang berdiam di jalur mudik tetapi juga pengendara kendaraan yang melintas di wilayah itu.

"Walaupun pemerintah pusat pada tahun ini telah melarang masyarakat untuk mudik Lebaran, namun kita akan tetap menyiagakan puskesmas dan tetap harus membuka pelayanan selama libur Lebaran mendatang," kata dia.

Dia mengatakan puskesmas yang disiagakan ini beberapa di antaranya memiliki ruang rawat dan sebagian lagi tidak memiliki ruang rawat inap tetapi berada di jalur mudik, seperti di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumsel, jalur Curup-Muara Aman, Kabupaten Lebong.

Puskesmas yang disiagakan ini, kata dia, di antaranya dua unit di Jalan Lintas Curup-Muara Aman, Kabupaten Lebong, yakni Puskesmas Tunas Harapan, Kecamatan Curup Utara dan Puskesmas Bangun Jaya, Kecamatan Bermani Ulu.

Selain itu, empat puskesmas di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumatera Selatan, yakni Puskesmas Padang Ulak Tanding, Kecamatan Padang Ulak Tanding, Puskesmas Kepala Curup, Kecamatan Binduriang, Puskesmas Beringin Tiga, Kecamatan Sindang Kelingi, Puskesmas Sambirejo, Kecamatan Selupu Rejang, serta Puskemas Curup yang berada di dalam Kota Curup.

Petugas kesehatan yang bertugas di tujuh puskesmas ini, tambah dia, selain melayani warga sakit yang akan berobat juga kemungkinan adanya kecelakaan lalu lintas.

"Petugas Dinas Kesehatan Rejang Lebong ini selain bersiaga di puskesmas juga ada yang ikut bertugas di Pospol Lebaran, baik Pos Pengamanan maupun Pos Pelayanan Lebaran Idul Fitri," terangnya.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2021