Perum Bulog Cabang Rejang Lebong yang membawahi tiga kabupaten di Provinsi Bengkulu menjamin ketersediaan beras bagi masyarakat di masing-masing kabupaten selama bulan puasa Ramadhan hingga lebaran Idul Fitri.

Kepala Perum Bulog Cabang Rejang Lebong, Guslindawati di Rejang Lebong, Senin, mengatakan saat ini stok beras yang di gudang Perum Bulog Cabang Rejang Lebong sebanyak 545,9 ton yang terdiri dari beras untuk PSO atau pelayanan publik sebanyak 536 ton dan beras komersial 9,9 ton.

"Stok beras yang ada di gudang Perum Bulog Cabang Rejang Lebong ini diperkirakan mencukupi kebutuhan masyarakat dalam tiga kabupaten selama bulan puasa Ramadhan dan  Idul Fitri mendatang," kata dia.

Dia menjelaskan, beras yang ada di gudang Bulog setempat terbanyak adalah beras untuk program PSO yakni beras cadangan pemerintah untuk keperluan darurat seperti adanya bencana alam dan lainnya.

Beras PSO tersebut, kata dia, juga digunakan Perum Bulog Cabang Rejang Lebong untuk kegiatan Ketersediaan Pasokan dan Stabilisasi Harga (KPSH) yaitu memasok beras ke para pedagang di wilayah Kabupaten Rejang Lebong, Lebong dan Kepahiang dalam rangka stabilisasi harga.

Untuk beras PSO ini dijual pihaknya kepada para pedagang maupun Rumah Pangan Kita (RPK) binaan Bulog dengan harga Rp8.600 per kg. Sedangkan untuk beras komersial ukuran 5 kg dijual Rp50.000 per kampil dan kemasan ukuran 10 kg Rp96.000 untuk kemasan transparan serta Rp97.000 untuk kemasan tertutup.

"Selain itu Perum Bulog Rejang Lebong juga menyediakan beras Fortivit sebanyak 345 kg dengan harga jual per kilogramnya Rp17.500,"  katanya.

Sementara itu , harga jual beras dalam tiga kabupaten di wilayah kerja Bulog Cabang Rejang Lebong yang meliputi Kabupaten Rejang Lebong, Kepahiang dan Kabupaten Lebong, tambah dia, saat ini masih stabil karena stoknya cukup banyak dan petani di Kabupaten Lebong juga sudah memasuki musim panen.

"Saat ini di gudang Bulog Rejang Lebong selain beras juga ada terigu sebanyak 1 ton dan minyak goreng kemasan 1 liter sebanyak 2.138 kemasan. Untuk terigu kita jual Rp9.500 per kg dan minyak goreng kemasaan 1 liter Rp22.500,"  kata dia.

Sedangkan untuk bahan kebutuhan pokok lainnya yaitu daging beku dan gula pasir menurut dia saat ini masih dalam proses pengiriman dan diperkirakan dalam waktu dekat sudah tiba di daerah itu.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022