Bupati Mukomuko, Provinsi Bengkulu Sapuan mengatakan peringatan Hari Kesatuan Gerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) ke-51 tahun menjadi momentum bagi Tim Penggerak PKK untuk berkontribusi membangun keluarga sejahtera dan tangguh.
Bupati Mukomuko Sapuan mengatakan hal itu saat menyampaikan sambutan pada acara pembukaan Peringatan HKG PKK ke-51 tahun di Gedung Balai Daerah, Kamis.
Tema peringatan HKG ke-51 tahun, yakni "Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sejahtera dan Tangguh Wujudkan Indonesia Tumbuh".
Hadir dalam peringatan tersebut Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, perwakilan Kejaksaan Negeri, Makodim, Sekretaris Daerah Kabupaten Mukomuko Abdiyanto, pejabat di lingkungan pemerintah daerah setempat, semua camat, dan pengurus PKK tingkat kecamatan dan desa.
Bupati Sapuan mengucapkan selamat atas peringatan ke-51 tahun PKK, dan mari jadikan peringatan HKG PKK sebagai momentum bagi TP PKK untuk evaluasi dan motivasi serta semangat untuk memberikan pengaruh yang besar kepada masyarakat.
Kemudian memberikan kontribusi dalam rangka meningkatkan keluarga yang sejahtera dan tangguh.
Untuk itu, katanya, diperlukan sinergitas yang kuat antara pemerintah dan elemen lainnya untuk mampu mendorong percepatan program pemerintah terkait Stunting.
Lalu mengurangi tindak kekerasan kepada perempuan dan anak serta mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 yang jurdil.
Selanjutnya, bupati juta mengucapkan terima kasih kepada TP PKK baik tingkat kabupaten, kecamatan, dan desa, dan diharapkan PKK bisa terus berperan aktif bersama pemerintah dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks.
"Saya minta kepada camat, kades dan lurah sebagai pembina PKK di wilayahnya untuk terus memberikan dukungan dan bimbingan kepada TP PKK di wilayahnya masing masing," demikian Sapuan.(Adv)
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023
Bupati Mukomuko Sapuan mengatakan hal itu saat menyampaikan sambutan pada acara pembukaan Peringatan HKG PKK ke-51 tahun di Gedung Balai Daerah, Kamis.
Tema peringatan HKG ke-51 tahun, yakni "Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sejahtera dan Tangguh Wujudkan Indonesia Tumbuh".
Hadir dalam peringatan tersebut Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, perwakilan Kejaksaan Negeri, Makodim, Sekretaris Daerah Kabupaten Mukomuko Abdiyanto, pejabat di lingkungan pemerintah daerah setempat, semua camat, dan pengurus PKK tingkat kecamatan dan desa.
Bupati Sapuan mengucapkan selamat atas peringatan ke-51 tahun PKK, dan mari jadikan peringatan HKG PKK sebagai momentum bagi TP PKK untuk evaluasi dan motivasi serta semangat untuk memberikan pengaruh yang besar kepada masyarakat.
Kemudian memberikan kontribusi dalam rangka meningkatkan keluarga yang sejahtera dan tangguh.
Untuk itu, katanya, diperlukan sinergitas yang kuat antara pemerintah dan elemen lainnya untuk mampu mendorong percepatan program pemerintah terkait Stunting.
Lalu mengurangi tindak kekerasan kepada perempuan dan anak serta mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 yang jurdil.
Selanjutnya, bupati juta mengucapkan terima kasih kepada TP PKK baik tingkat kabupaten, kecamatan, dan desa, dan diharapkan PKK bisa terus berperan aktif bersama pemerintah dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks.
"Saya minta kepada camat, kades dan lurah sebagai pembina PKK di wilayahnya untuk terus memberikan dukungan dan bimbingan kepada TP PKK di wilayahnya masing masing," demikian Sapuan.(Adv)
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023