Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu melakukan mutasi dan promosi jabatan terhadap 139 pejabat eselon IV dan III yang bertugas di daerah itu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong Yusran Fauzi usai memimpin pelantikan 139 pejabat baru di Pemkab Rejang Lebong, Jumat sore, mengatakan tujuan mutasi dan promosi jabatan ini dilakukan untuk perbaikan dan peningkatan kinerja pegawai.

"Pejabat yang dilantik pada sore hari ini sebanyak 139 orang, terdiri dari 51 eselon III dan 45 eselon IV, ditambah tiga orang camat dan 16 lurah," kata dia.

Dia menjelaskan, mutasi pejabat dalam suatu birokrasi adalah hal yang lumrah dan dilakukan untuk penyegaran dan peningkatan kinerja dalam menjalankan roda pemerintahan.

Para pejabat yang baru dilantik tersebut, kata dia, diminta untuk segera melakukan percepatan langkah strategis dalam mewujudkan visi dan misi Kabupaten Rejang Lebong.

"Para pejabat yang dilantik ini agar dapat meningkatkan profesionalisme dalam bekerja, serta memberikan kontribusi maksimal bagi masing-masing instansi dan memberikan dampak positif bagi daerah," tegasnya.

Menurut dia, tantangan tugas ke depan akan semakin berat sehingga para pejabat di lingkungan Pemkab Rejang Lebong harus meningkatkan kompetensi di bidang tugas masing-masing agar tidak kalah dari yang lain.

Sebelumnya, Bupati Rejang Lebong Syamsul Effendi menyatakan akan melakukan mutasi dan promosi jabatan mulai dari pejabat eselon IV, III dan II.

Khusus untuk pejabat eselon II untuk pejabat eselon II yang berasal dari para kepala dinas, kepala badan dan staf ahli bupati pada Desember 2023 sudah mengikuti uji kemampuan, namun untuk mutasi jabatan eselon II belum dilaksanakan.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024