KPU Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengadakan rapat koordinasi (rakor) untuk mengevaluasi pelaksanaan Pemilu 2024 di daerah tersebut dengan dihadiri organisasi profesi wartawan dan media massa.

"Kami mengadakan kegiatan ini untuk mendapatkan laporan evaluasi kinerja KPU selama tahapan pilpres dan legislatif," kata anggota KPU Kabupaten Mukomuko Endang Surya Bakti di Mukomuko, Kamis (25/4).

Ia mengatakan wacana kegiatan evaluasi kinerja KPU saat ada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) masih aktif. Hanya saja karena terdapat kendala Ramadhan sehingga kegiatan baru bisa dilaksanakan.

Lebih lanjut, Endang menjelaskan bahwa pihaknya mengundang organisasi profesi wartawan, media massa cetak, elektronik, dan daring guna mendapatkan tanggapan terkait kinerja KPU dan jajaran pada Pemilu 2024.

Sedangkan pihaknya mengundang organisasi profesi wartawan, media massa cetak, elektronik, dan daring dalam kegiatan ini guna mendapatkan tanggapan dan penilaian mereka terkait dengan kinerja KPU dan jajaran pada Pemilu 2024.

"Kami mengundang mereka ini seperti apa kinerja KPU dan jajaran, serta seperti apa penilaian-penilaian mereka terhadap kinerja KPU apakah bintang satu atau bintang dua," katanya.

KPU Kabupaten Mukomuko kembali fokus pada tahapan Pilkada 2024 dengan memulai proses rekrutmen calon petugas badan adhoc Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di daerah tersebut.

Perekrutan calon anggota PPK untuk Pilkada 2024 berdasarkan PKPU Nomor 2 Tahun 2024 dan surat keputusan 476 tahun 2022 tentang pedoman teknis pembentukan badan adhoc.

Pewarta: Ferri Aryanto

Editor : Anom Prihantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024