Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengajak para pemuka agama di daerah ini untuk menjaga kedamaian dan ketentraman menjelang Pemlihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
"Perbedaan pilihan dalam setiap pemilihan pemimpin itu suatu keniscayaan. Kalau semua masyarakat sejalan dalam memilih pemimpin, untuk apa kita pilkada lagi," katanya.
Kendati demikian, ia yakin, apa pun ajang pemilihan umum yang digelar di daerah ini baik pemilihan legislatif, pemilihan presiden dan wakil presiden, dan pemilihan kepala daerah warga masyarakat di daerah ini selalu menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing.
"Selama ini baik pelaksanaan pilkada dan pilkades serentak di daerah ini, kondisi di daerah termasuk aman dan kondusif karena setiap masyarakat menjaga kedamaian dan ketentraman di wilayahnya," ujarnya.
Ia mengungkapkan, sebenarnya di Kabupaten Mukomuko paling kuat kerukunan antar umat agama. Di daerah ini ada empat agama, yakni Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, dan Hindu.
Selain itu, menurutnya, tokoh masyarakat dan tokoh agama di daerah ini termasuk luas wawasan kebangsaannya karena mereka tahu di Indonesia ini mereka harus menjaga kerukunan antar umat beragama, atau tidak bisa dibeda-bedakan.
Ia mengatakan, sebab yang memperjuangkan kemerdekaan seluruh umat dari berbagai agama, untuk itu menjaga kedamaian dan ketentraman umat.
Sementara itu, menurutnya, salah satu faktor kedamaian dan ketentraman di daerah ini adalah faktor ekonomi masyarakat di daerah ini yang mayoritas menengah ke atas.
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024