Bentang alam Indonesia yang luas dari Sabang hingga Merauke tidak hanya menawarkan keindahan garis pantai dan laut, tetapi juga banyak gunung berapi yang mempesona. Bagi para pehobi mendaki, gunung berapi adalah pilihan menarik, bukan hanya karena ketinggian puncaknya, tetapi juga pesona alam yang ditawarkannya.

Berikut adalah lima gunung berapi tertinggi di Indonesia yang wajib didaki, yang telah dihimpun dari berbagai sumber:

1. Gunung Semeru

Puncak Gunung Semeru, yang dikenal dengan Mahameru, berada di ketinggian 3.676 mdpl. Tanah tertinggi di Pulau Jawa ini terletak di Jawa Timur, di antara Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang. Setelah melewati pendakian yang menantang, para pendaki akan mendapati pesona alam yang indah termasuk menikmati momentum matahari terbenam khas Mahameru.
 
Foto dok. Gunung Semeru erupsi yang terpantau Pos Pengamatan Gunung Semeru Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (3/7/2024) pukul 11.05 WIB (ANTARA/HO-PVMBG/pri.)


2. Gunung Rinjani
 
Gunung Rinjani, Lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). ANTARA/Akhyar Rosidi/am.


Pesona Gunung Rinjani menjadikannya favorit bagi para pecinta alam karena rintangannya yang ekstrem serta keindahan yang luar biasa. Gunung ini merupakan gunung berapi tertinggi kedua di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan puncak mencapai 3.726 mdpl. Saat mencapai puncak yang dikenal sebagai Segara Anak, pendaki akan menemui kawah raksasa yang dikelilingi danau berwarna biru.

Baca juga: Warga Bengkulu mau pindah ke Bali? Siap-siap punya anggaran segini, tak semahal Jakarta
Baca juga: Desa wisata di Rejang Lebong tunggu penilaian tim juri desa wisata
3. Gunung Kerinci

Gunung Kerinci dinobatkan sebagai gunung berapi tertinggi yang masih aktif di Indonesia dengan ketinggian 3.805 meter di atas permukaan laut (mdpl). Gunung ini terletak di perbatasan Kabupaten Kerinci, Jambi, dan Kabupaten Solok, Sumatera Barat dekat Pegunungan Bukit Barisan.
 
Gunung Kerinci yang terletak di perbatasan Jambi-Sumatera Barat. (ANTARA/Satyagraha)


Kerinci relatif dekat dengan Provinsi Bengkulu karena gunung tersebut masuk dalam tulang punggung Sumatera yaitu pegunungan Bukit Barisan yang menjulang dari Aceh hingga Lampung.

Pesona alamnya yang luar biasa indah memberikan daya tarik tersendiri. Meskipun memiliki rute pendakian dengan tikungan curam dan tanjakan menantang, setiap perjalanan akan memberikan sensasi luar biasa dengan suguhan flora dan fauna yang jarang ditemui di tempat lain.

Baca juga: Survei: Berlibur ke luar kota lebih diminati ketimbang "staycation"
Baca juga: Pembangunan destinasi wisata Danau Dendam Tak Sudah dimulai awal 2025

4. Gunung Slamet

Bagi para pendaki, Gunung Slamet dikenal memiliki jalur pendakian tersulit. Pasalnya, nyaris tidak ditemukan sumber mata air di setiap rute yang dilalui pendaki. Meskipun demikian, daya tarik gunung dengan puncak ketinggian mencapai 3.428 mdpl ini menjanjikan banyak pemandangan hijau sebagai daya tarik utama.
 
Arsip foto - Puncak Gunung Slamet terlihat dari arah Desa Limpakuwus, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Rabu (13/9/2023). ANTARA/Sumarwoto


5. Gunung Sumbing

Gunung berapi tertinggi kelima di Indonesia ini berada di Jawa Tengah dengan ketinggian 3.371 mdpl. Gunung Sumbing yang menjulang indah dan megah kerap disebut sebagai gunung kembar dengan Gunung Sindoro karena lokasinya yang cukup berdekatan. Dengan mendaki gunung ini, Anda bisa mengeksplorasi banyak keindahan alam yang terbentang luas di sekitarnya, mulai dari lembah-lembah hijau hingga puncak bebatuan yang menakjubkan.
 
Peserta mengayuh sepeda saat Sindoro Sumbing Duathlon #4 di kawasan kebun teh Blembem lereng gunung Sindoro di Desa Pagerejo, Kertek, Wonosobo, Jawa Tengah, Sabtu (16/12/2023). ANTARA FOTO/Anis Efizudin/nz (ANTARA FOTO/ANIS EFIZUDIN)


Nikmati keindahan alam Indonesia dengan mendaki puncak-puncak gunung berapi ini, dan rasakan sensasi petualangan yang tidak terlupakan.

Baca juga: Fakta-fakta Desa IV Suku Menanti yang masuk radar desa wisata terbaik, salah satunya karena keindahannya
Baca juga: Dinas Pariwisata Rejang Lebong bantu pengembangan 27 desa wisata
 

Menjajal Gunung Wugong di Jiangxi China

 

Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus

Editor : Anom Prihantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024