Mukomuko (Antara) - Pemerintah Provinsi Bengkulu tahun 2016 akan memberikan bantuan sebanyak 150 ekor sapi kepada kelompok tani di Kabupaten Mukomuko.

"Bantuan sapi tahun ini dari Pemerintah Provinsi Bengkulu yang bersumber dari dana APBD satu," kata Kabid Peternakan Dinas Pertanian, Peternakan, Perkebunan, dan Kehutanan Kabupaten Mukomuko Jumadi di Mukomuko, Rabu.

Ia menyebutkan, sebanyak 11 kelompok tani yang akan menerima bantuan sapi tersebut. Dan 11 kelompok taninya sudah ada. Tinggal menunggu penyaluran bantuan tersebut.

Untuk kriteria penerima bantuan sapi tersebut, katanya, bukan kelompok tani di Kecamatan Kota Mukomuko tetapi di wilayah terpencil di daerah itu.

"Kalau kita beri ke kelompok tani di Kecamatan Kota Mukomuko sapinya dilepasliarkan berkeliaran di jalan raya dan fasilitas umum," ujarnya.

Ia menyebutkan, setiap kelompok tani akan menerima bantuan sapi dengan jumlah yang bervariasi mulai dari sebanyak 10, 12, hingga 15 ekor sapi per kelompok.

"Sapi bantuan itu mayoritas betina dengan perbandingan 10 banding 1 atau dari sebanyak 10 ekor sapi, sembilan betina, satu ekor jantan," ujarnya.

Ia mengatakan, pihaknya telah melengkapi proposal permohonan bantuan sapi ke Pemerintah Provinsi Bengkulu. Tinggal lagi menunggu penyalurannya.

Sementara itu, katanya, pemerintah setempat tidak ada anggaran untuk pengadaan sapi untuk kelompok tani di daerah itu. ***4***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016