Mukomuko (Antara) - Pejabat Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu menjamin sumber air dari hulu Sungai Selagan yang digunakan Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Selagan untuk pelanggannya tidak asin, karena lokasinya jauh dari laut di daerah itu.

"Sungai Selagan di Kecamatan Selagan Raya bersih dan memenuhi baku mutu, sehingga layak untuk dikonsumsi," kata Kepala Kantor Lingkungkungan Hidup (KLH) Kabupaten Mukomuko Risber A Razak, di Mukomuko, Selasa.

Selama ini PDAM Tirta Selagan di daerah itu memanfaatkan air baku yang terletak pada hilir Sungai Selagan.

Namun karena letaknya dekat laut, sehingga air yang disalurkan kepada pelanggannya terasa asin.

Ia mengatakan, sekarang ini sumber air bersih untuk pelanggan perusahaan itu dialihkan ke bagian hulu sungai tersebut.

"Berbeda kondisi air di hulu Sungai Selagan belum tercemar air laut, sehingga bisa aman dikonsumsi oleh pelanggan PDAM," ujarnya.

Ia mengatakan, instansinya merekomendasikan Sungai Selagan sebagai sumber air baku PDAM setempat.

Dia menegaskan pula bahwa analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) Sungai Selagan tersebut sudah disusun.

Pelanggan PDAM yang memanfaatkan air sungai itu tersebar di lima kecamatan, yakni Kecamatan Selagan Raya, Teras Terunjam, Penarik, Air Dikit, dan Kecamatan Kota Mukomuko.***4***

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016