Mukomuko (Antara) - Pabrik pengolahan minyak mentah kelapa sawit di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, berhenti beroperasi membeli buah sawit petani setempat karena libur Idul Fitri 1437 Hijriah mulai Sabtu (2/7).

"Pabrik berhenti beroperasi selama delapan hingga sembilan hari sejak hari Sabtu (2/7) hingga tanggal 9-10 Juli 2016," kata Kasi Budi Daya Perkebunan Dinas Pertanian, Peternakan, Perkebunan, dan Kehutanan (DP3K) Kabupaten Mukomuko, Sudianto, di Mukomuko, Selasa.

Ia menyebutkan, pabrik PT Sapta Sentosa Jaya Abadi (SSJA) berhenti beroperasi 2-9 Juli, PT Karya Sawitindo Mas (KSM) 2-9 Juli 2016, pabrik PT AMK mulai tanggal 2-10 Juli, PT S3 2-10 Juli, PT Mukomuko Indah Lestari (MMIL) 2-10 Juli.

Kemudian, lanjutnya, PT Daria Darma Pratama (DDP) Lubuk Bento dan PT DDP Kecamatan Ipuh mulai tanggal 2-10 Juli 2016.

"Khusus Dua pabrik PT DDP dan MMIL terakhir menerima buah sawit petani tanggal 2 Juli 2016 sekitar pukul 12.00 WIB," ujarnya.

Ia menyarankan, petani setempat agar segera menjual hasil seluruh panen buah sawitnya sebelum pabrik berhenti beroperasi.

"Buah sawit yang sudah masak langsung dijual," ujarnya.

Sementara itu, katanya, sedikitnya puluhan mobil dum truk yang mengangkut TBS kelapa sawit sejak dua hari terakhir antrean menjual ke pabrik PT KSM di Desa Tanjung Alai.***3***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016