Bengkulu (Antara) - Kepolisian Daerah Bengkulu mengimbau pemudik di wilayah itu untuk memanfaatkan 39 posko pelayanan dan posko pengamanan yang dibangun untuk mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran 2016.

"Pemudik bisa memanfaatkan posko pelayanan dan pengamanan di jalur mudik untuk beristirahat dan keperluan lain," kata Direktur Ditlantas Polda Bengkulu, Kombes Pol Bakharuddin di Bengkulu, Rabu.

Ia mengatakan, posko pengamanan dan posko pelayanan tersebut disiagakan di 10 wilayah kabupaten dan kota yakni Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Tengah, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu Selatan, Rejanglebong, Kaur, Bengkulu Utara, Lebong, Rejanglebong dan Mukomuko.

Di posko pelayanan dan pengamanan tersebut tambah dia, disiagakan tim kesehatan dan pusat informasi tentang jalur mudik yang dapat diakses pemudik.

Khusus pengemudi bus antarkota antarprovinsi (AKAP), ia menyarankan untuk beristirahat setiap empat jam sekali di posko pelayanan tersebut.

"Jangan terlalu dipaksakan. Kalau mengantuk sebaiknya beristirahat dan memanfaatkan fasilitas kesehatan di posko kesehatan," ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Provinsi Bengkulu, Rusdi Bakar mengatakan di pos pelayanan dan pos pengamanan yang didirikan di jalur mudik untuk melayani para pemudik.

"Ada pos pelayanan yang berisi tenaga medis dan ada posko pengamanan khusus mengamanka jalur mudik," ucapnya.

Ia menambahkan, pengamanan di jalur mudik juga diisi oleh petugas yang mengoperasikan alat berat yang disiagakan di jalur rawan longsor.

Selain tim kesehatan dan pengamanan, pemerintah daerah juga menyiagakan petugas di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang siap diturunkan apabila terjadi bencana alam.***2***

Pewarta: Helti Marini Sipayung

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016