Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memastikan sejumlah personel untuk terus bersiaga sampai acara perayaan tahun baru 2025 selesai demi mendukung masyarakat merayakan tahun baru dengan aman.

"Pastikan semua personel terus bersiaga sampai dengan seluruh rangkaian perayaan pergantian tahun baru 2025 betul-betul tuntas, " katanya saat ditemui di Gedung Promoter Polda Metro Jaya, Selasa.

Listyo juga menjelaskan sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto, bahwa beliau memerintahkan untuk memastikan kita memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

"Maka hari ini, malam ini kita langsung melaksanakan kegiatan video conference dengan beberapa wilayah, mulai dari wilayah DIY, kemudian wilayah Sulawesi Selatan, kemudian Sumatera Utara, kemudian NTT, kemudian juga Maluku, dan juga DKI Jakarta, " katanya.

Ia juga menyebutkan ada sejumlah wilayah terpantau diguyur hujan, misalkan di wilayah Sulawesi Selatan, kemudian mengarah ke Pulau Sumatera.

"Sehingga tentunya tadi kita ingatkan agar khususnya di wilayah-wilayah yang memiliki objek wisata pantai untuk mengingatkan seluruh anggota yang ada di pos pelayanan untuk memastikan agar para pengunjung wisata di wilayah pantai dalam kondisi yang selalu terpantau dengan baik, " katanya.

Dengan cuaca yang kurang baik, Listyo juga mengingatkan apabila ada potensi-potensi yang tentunya akan berdampak terhadap masalah kecelakaan di laut karena kegiatan-kegiatan yang menggunakan objek-objek wisata di laut.

"Kemudian kita juga memantau tadi bahwa sebagian besar masyarakat melaksanakan kegiatan, ibadah, dan juga melaksanakan rangkaian kegiatan di titik-titik objek untuk merayakan pergantian tahun," katanya.

Ia juga meminta ke seluruh personel agar betul-betul melaksanakan pengamanan dengan baik, termasuk juga mengantisipasi terjadinya kemacetan karena potensi penumpukan sehingga perlu ada informasi terkait dengan pengaturan rekayasa arus lalu lintas.

Tidak lupa Kapolri juga mengucapkan selamat Tahun Baru 2025 mudah-mudahan menjadi tahun yang lebih baik dan penuh dengan harapan untuk menuju apa yang menjadi program astacita Presiden Prabowo Subianto.

Pewarta: Ilham Kausar

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2025