Bengkulu, (Antarabengkulu) - PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC bersama PT Sucofindo (Persero) dan PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero)/BKI menggelar jalan santai bersama ribuan warga Kota Bengkulu dalam rangka memperingati HUT ke-71 RI, Selasa. Kegiatan itu dalam rangka memupuk solidaritas dan nasionalisme dari tanah kelahiran Fatmawati, penjahit Sang Saka Merah Putih.

    Gerak Jalan Santai yang dibuka oleh Direktur Utama IPC, Elvyn G Masassya ini turut dihadiri oleh Perwakilan Kementerian BUMN, yakni Asisten Deputi Kementerian BUMN Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media, Bagya Mulyanto, Direktur Utama BKI, Rudiyanto, dan Direktur Komersial I Sucofindo, M Heru Riza Chakim. 

    Sementara rute yang ditempuh antara lain melewati beberapa tempat bersejarah dan menarik, seperti Pantai Panjang, rumah Fatmawati Soekarno, dan rumah pengasingan Sukarno dan akhirnya kembali lagi ke Sport Center dengan jarak keseluruahan sekitar 5 km.

    Sebelumnya, IPC bersama Sucofindo dan BKI telah melaksanakan Program Siswa Mengenal Nusantara dan BUMN Mengajar selama enam hari mulai tanggal 4-9 Agustus 2016 di beberapa tempat. 
    
    Dengan mengusung misi pertukaran informasi dan kebudayaan, IPC bersama Sucofindo dan BKI melalui kerjasama dengan Dinas Pendidikan Bengkulu telah melaksanakan serangkaian kegiatan untuk memperkaya pengetahuan dan pengalaman siswa terkait pendidikan, budaya dan pariwisata Bengkulu kepada 20 pelajar SMU/SMK/SLB kelas XI terpilih asal Makassar, Sulawesi Selatan.
    Pada waktu yang sama, 20 siswa terpilih Bengkulu dikirimkan untuk program yang sama ke Makassar.

    Usai kegiatan itu juga dimeriahkan dengan aneka kegiatan antara lain, lomba bakyak yang diikuti dari sejumlah BUMN yang ada di Kota Bengkulu, serta hiburan lainnya dan pembagian hadiah.

    Sementara, hiburan dan edukasi khusus untuk anak-anak disajikan melalui kerjasama antara IPC, Sucofindo, BKI dengan Balai Pustaka,yaitu pemutaran tiga film pendek untukanak-anak yang berjudul Lutung Kasarung, Miles and Stone, dan Gank Bungker Pohon. Sebanyak 100 orang anak usia wajib belajar kota Bengkulu turut berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Kantor Pelabuhan Baai Bengkulu ini. Kepada anak-anak tersebut diberikan kaos dan komik edukatif secara gratis.

    Usai jalan santai, Direktur Utama IPC, Elvyn G Masassya mengatakan rangkaian tersebut merupakan salah satu langkah untuk mengisi kemerdekaa RI, teruatama oleh setiap BUMN yanga ada.

    Dia juga mengajak segenap BUMN yang ada di Kota Bengkulu untuk melakukan introspeksi terkait apa yang akan dilakukan untk mengisi kemerdekaan. "Kita harus memberi semangat dan kebahagiaan untuk semua masyarakat," katanya. (rm)

Pewarta:

Editor : Riski Maruto


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016