Rejanglebong (Antara) - Pihak Kodim 0409 Rejanglebong, Provinsi Bengkulu, menyebutkan sejumlah wilayah di daerah itu pada 2017 mendatang akan menjadi lokasi utama kegiatan TNI manunggal masuk desa (TMMD) dalam skala besar.

Menurut keterangan Komandan Kodim (Dandim) 0409 Rejanglebong Letkol Kav Hendra S Nuryahya, di Rejanglebong, Kamis, kegiatan TMMD skala besar yang akan dilaksanakan di daerah itu menyasar kegiatan fisik dan non fisik.

"Kabupaten Rejanglebong tahun 2017 nanti akan menjadi lokasi program TMMD skala besar untuk wilayah Provinsi Bengkulu dengan sasarannya kegiatan pembangunan bidang fisik dan non fisik yang menyentuh kepentingan orang banyak," katanya.

Sasaran kegiatan fisik yang akan dilaksanakan dalam TMMD itu tambah dia, berupa pembangunan sarana umum yang dibutuhkan masyarakat seperti jalan umum, masjid, sekolah, MCK dan lain sebagaianya. Sedangkan untuk pembangunan non fisik berupa pembangunan SDM seperti penyuluhan, bimbingan teknis, pembinaan kemasyarakat dan kegiatan lainnya.

Program yang akan dilaksanakan itu saat ini tengah dalam persiapan sehingga pelaksanaannya nanti dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran. Langkah yang mereka lakukan ini di antaranya ialah mencari yang tepat dan strategis agar nantinya program yang dilaksanakan tidak mubazir dan realisasi program tersebut dapat dilanjutkan oleh masyarakat sekitar serta mempertimbangkan aspek pertahanan.

Rencana program TMMD itu nantinya akan ditempatkan di sejumlah desa di Kecamatan Binduriang, karena wilayah itu selain masih banyak sarana dan prasarana masyarakatnya yang belum dibangun pemerintah juga masih rawan kejahatan.

Kegiatan TMMD yang dilaksanakan Kodim Rejanglebong itu rencananya akan dibuka langsung oleh Pangdam II Sriwijaya, untuk itu pihaknya sudah mengkoordinasikannya dengan bupati setempat bisa mendukung program pembangunan yang akan dilaksanakan Pemkab Rejanglebong sesuai dengan kebutuhan masyarakat di lapangan.***4***

Pewarta: Nur Muhammad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016