Mukomuko (ANTARA Bengkulu) - Bupati Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Ichwan Yunus, Kamis, meresmikan empat program pemberdayaan masyarakat dengan sasaran untuk mengentaskan kemiskinan di daerah itu.
"Program ini sangat berarti bagi masyarakat sehingga mereka menjadi berdaya dengan mengutamakan kekuatan dan kemandirian selain prioritas untuk pengentasan kemiskinan di daerah ini," kata Ichwan Yunus di Mukomuko, Kamis.
Hal ini disampaikan oleh Bupati dalam acara peresmian program pemberdayaan masyarakat, peluncuran produk unggulan daerah, sekaligus pameran dan gelar seni budaya di daerah ini yang berlokasi di Kecamatan Lubuk Pinang.
Empat program pemberdayaan masyarakat yang diresmikan tersebut, yakni PNPM Pisew, PNPM mandiri, pengembangan usaha agribisnis, perdesaan, kelompok usaha bersama.
Ia menambahkan, keberadaan PNPM Pisew di daerah ini telah meningkatkan sektor transportasi, produksi pertanian, pemasaran pertanian, air bersih dan sanitasi, pendidikan, serta kesehatan.
Sedangkan PNPM mandiri, lanjutnya, meningkatkan kesejahteraan dan kesempatan kerja masyarakat miskin secara mandiri.
Pengembangan usaha agribisnis yang merupakan terobosan Kementerian Pertanian, jelasnya, membuka kesempatan dan menciptakan lapangan kerja sehingga masyarakat menjadi mandiri untuk meningkatkan kesejahteraannya.
Sementara kube lanjutnya, sebagai lembaga keuangan mikro (LKM) mengelola keuangan di tingkat desa yang bertujuan untuk membantu masyarakat miskin pengelola usaha dalam meningkatkan pendapatan mereka.
Ichwan mengimbau masyarakat memanfaatkan infrastruktur sebaik-baiknya untuk kepentingan bersama.
"Termasuk tanggung jawab dari pemerintah desa untuk memelihara infrastruktur yang telah dibangun," ujarnya menambahkan.
Ia berharap, melalui program pemberdayaan masyarakat semua pihak bisa bekerja sama. "Dukungan antara elemen sangat diharapkan agar daerah ini terbebas dari kemiskinan," ujarnya.
"Melalui zona industri pangan perdesaan (zonipped) yang juga termasuk salah satu program pengentasan kemiskinan di daerah ini," katanya. (adv/FTO)
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2012
"Program ini sangat berarti bagi masyarakat sehingga mereka menjadi berdaya dengan mengutamakan kekuatan dan kemandirian selain prioritas untuk pengentasan kemiskinan di daerah ini," kata Ichwan Yunus di Mukomuko, Kamis.
Hal ini disampaikan oleh Bupati dalam acara peresmian program pemberdayaan masyarakat, peluncuran produk unggulan daerah, sekaligus pameran dan gelar seni budaya di daerah ini yang berlokasi di Kecamatan Lubuk Pinang.
Empat program pemberdayaan masyarakat yang diresmikan tersebut, yakni PNPM Pisew, PNPM mandiri, pengembangan usaha agribisnis, perdesaan, kelompok usaha bersama.
Ia menambahkan, keberadaan PNPM Pisew di daerah ini telah meningkatkan sektor transportasi, produksi pertanian, pemasaran pertanian, air bersih dan sanitasi, pendidikan, serta kesehatan.
Sedangkan PNPM mandiri, lanjutnya, meningkatkan kesejahteraan dan kesempatan kerja masyarakat miskin secara mandiri.
Pengembangan usaha agribisnis yang merupakan terobosan Kementerian Pertanian, jelasnya, membuka kesempatan dan menciptakan lapangan kerja sehingga masyarakat menjadi mandiri untuk meningkatkan kesejahteraannya.
Sementara kube lanjutnya, sebagai lembaga keuangan mikro (LKM) mengelola keuangan di tingkat desa yang bertujuan untuk membantu masyarakat miskin pengelola usaha dalam meningkatkan pendapatan mereka.
Ichwan mengimbau masyarakat memanfaatkan infrastruktur sebaik-baiknya untuk kepentingan bersama.
"Termasuk tanggung jawab dari pemerintah desa untuk memelihara infrastruktur yang telah dibangun," ujarnya menambahkan.
Ia berharap, melalui program pemberdayaan masyarakat semua pihak bisa bekerja sama. "Dukungan antara elemen sangat diharapkan agar daerah ini terbebas dari kemiskinan," ujarnya.
Kenalkan produk unggulan
Dalam kesempatan itu, Ichwan Yunus memperkenalkan produk unggulan daerah kepada masyarakat, sebagai program baru pemerintah setempat dalam rangka mengentaskan kemiskinan."Melalui zona industri pangan perdesaan (zonipped) yang juga termasuk salah satu program pengentasan kemiskinan di daerah ini," katanya. (adv/FTO)
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2012