Sebanyak tiga pasien "suspect" COVID-19 yang sebelumnya menjalani perawatan di ruang isolasi COVID-19 di RSUD Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, kini telah dipulangkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumahnya, guna mencegah penyebaran virus corona.

“Jumlah pasien yang dirawat di ruangan isolasi COVID-19 RSUD hingga hari Jumat ini kosong. Sebelumnya hari Kamis (13/5) ada satu, kini pasien sudah pindah perawatan dari ruangan isolasi COVID-19 ke ruangan mawar,” kata kata Pelaksana Tugas Direktur RSUD Kabupaten Mukomuko Syafriadi di Mukomuko, Jumat.

Ia mengatakan hal itu setelah melakukan pendataan jumlah pasien suspect COVID-19 yang menjalani perawatan di ruang isolasi COVID-19 RSUD Kabupaten Mukomuko terhitung sampai saat ini.

Pasien suspect COVID-19 berinisial BL, warga Desa Tunggang sebelumnya menjalani perawatan di ruang isolasi COVID-19 RSUD setempat tanggal 8 Mei 2021. Hasil tes cepat antige terhadap pasien ini reaktif, tetapi hasil tes usap atau swab negatif.

Sedangkan dua pasien suspect COVID-19 sebelumnya menjalani perawatan di ruang isolasi COVID-19 RSUD setelah hasil tes cepat antigen terhadap tiga orang ini reaktif COVID-19.

Dua dari tiga orang ini menjalani tes usap atau swab COVID-19 dengan hasil negatif. Karena pasien suspect COVID-19 berinisial Sn tidak ada keluhan kemudian yang bersangkutan dipulangkan untuk menjalani rawat jalan dan tetap isolasi mandiri di rumahnya.

Begitu juga dengan pasien suspect COVID-19 berinsial SL dari Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat pulang paksa atas permintaan sendiri dan pasien ini disarankan tetap menjalani isolasi mandiri di rumah.

Pendatang dari luar daerah tersebut menjalani perawatan di ruang isolasi RSUD setempat setelah menjalani tes cepat antigen dengan hasil reaktif COVID-19 di Posko Penanganan COVID-19 di perbatasan daerah ini dengan Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat, demikian Syafriadi.
 

Pewarta: Ferri Aryanto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2021