Bengkulu (Antara) - Komisi Pemilihan Umum Kota Bengkulu mulai memutakhirkan daftar pemilih di daerah itu jelang Pemilihan Umum Presiden 2014.

"Kita meminta kepada seluruh panitia pemungutan suara (PPS) untuk memutakhirkan data di tingkat kelurahan hingga tanggal 5 Mei 2014," kata Komisioner KPU Kota Bengkulu Divisi Perencanaan, Data dan Logistik, Zaini di Bengkulu, Rabu.

Menurut dia, pada (6/5) data tersebut sudah harus dimasukkan ke dalam sistem daftar pemilih (sidalih) dan ditetapkan sebagai daftar pemilih sementara (DPS) Pilpres 2014.

"Semua PPS harus bekerja maksimal untuk memutakhirkan data pemilih, agar semua warga negara, khususnya di Kota Bengkulu yang memiliki hak pilih bisa memilih pada 9 Juli 2014," kata dia.

Dia mengatakan, pihaknya fokus memutakhirkan data pemilih terutama pemilih pemula yang belum masuk DPT Pemilu Legislatif 2014.

"Kami meyakini masih ada pemilih pemula yang mungkin pada pemilu legislatif belum cukup umur, dan pada pilpres sudah cukup umur sebagai pemilih," kata dia.

Selain memutakhirkan data pemilih belum terdaftar, KPU Kota Bengkulu juga mengoreksi pemilih yang meninggal dan pindah domisili.

Sebelumnya pada 18 Januari 2014 KPU setempat telah menetapkan DPT Kota Bengkulu untuk Pemilu Legislatif 2014 menjadi 247.230 pemilih setelah melakukan validasi ulang terhadap daftar pemilih.

Jumlah DPT daerah itu setelah dilakukan pemutakhiran tersebut yakni terdiri dari 123.630 pemilih laki-laki dan 123.600 pemilih perempuan.

Sementara itu total tempat pemilihan suara (TPS) di sembilan kecamatan di daerah itu, berjumlah 677 TPS.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014