Mukomuko (Antara) - Pejabat Kantor Tim Layanan Pelelangan Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyebutkan baru sebanyak 44 dari 123 paket proyek pengadaan barang dan jasa pemerintah yang telah selesai dilelang di daerah itu.      

"Baru sebanyak 44 paket proyek yang sudah dilelang dengan pagu anggaran sebesar Rp50 miliar," kata Sekretaris Kantor Tim Pelayanan Pelelangan Kabupaten Mukomuko Effih di Mukomuko, Jumat.

Ia mengatakan, sebanyak 44 paket proyek yang sudah dilelang itu, sebanyak 20 paket proyek sudah tanda tangan kontrak kerja. sisanya dalam proses masa sanggah dan evaluasi.

Ada juga, lanjutnya, paket proyek yang baru selesai penetapan pemenang tender.

Sedangkan sisanya, diakuinya, baru setengah dari sebanyak 123 paket proyek pengadaan barang dan jasa pemerintah di daerah itu.

Belum banyak paket proyek yang masuk dari satuan kerja perangkat daerah (SKPD), menurutnya, menyangkut sumber daya manusia (SDM). Kalau sumber dana alokasi khusus (DAK) sebagian besar sudah masuk.

Yang belum itu, katanya, sumber dana alokasi umum (DAU) murni, pendapatan asli daerah (PAD), dan dana bagi hasil (DBH).

"Kemungkinan karena anggaran yang sumbernya PAD dan DBH itu belum masuk sehingga belum dibuat perencanaannya," ujarnya.

Ia mengatakan, pihaknya telah menyampaikan kepada SKPD agar secepatnya menyerahkan dokumen perencanaan kegiatan di SKPD masing-masing sesuai dengan perencanaannya.

Karena, lanjutnya, dikhawatirkan waktu untuk proses perencanaan kegiatan itu tidak terkejar dikerjakan dalam tahun ini.***3***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015