Kodim 0407 Bengkulu menggelar aksi bersih-bersih saluran air di Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu guna mengantisipasi bencana banjir di wilayah tersebut.

Aksi bersih-bersih tersebut juga dibantu oleh forum komunikasi pimpinan daerah Kota Bengkulu termasuk Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), kepolisian, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan lainnya.
 
"Kegiatan bakti sosial ini juga dilakukan sekaligus untuk memperingati HUT ke-78 Kodam Sriwijaya dan Kodim 0407 Bengkulu," kata Dandim 0407 Bengkulu Kolonel Kav Widodo Pujianto di Bengkulu, Jumat.
 
Ia menyebutkan penanaman pohon juga dilakukan di pinggir aliran air dan sungai di Kota Bengkulu guna mengantisipasi bencana erosi sekaligus memperindah kawasan tersebut.
 
Sementara itu, Penjabat Wali Kota Bengkulu Arif Gunadi berharap kegiatan tersebut dapat dilakukan secara berkala.
 
"Kami mengucapkan terimakasih kepada Kodim 0407 Bengkulu karena telah melaksanakan aksi bersih-bersih dan penanam pohon di wilayah Kecamatan Ratu Agung," ujar dia.
 
Dia mengajak seluruh masyarakat Kota Bengkulu untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan keindahan, salah satunya dengan cara tidak membuang sampah sembarangan khususnya di saluran air.
 
Sebelumnya, personel TNI Kodim 0407 Bengkulu, anggota kepolisian dan pihak terkait juga melakukan aksi bersih-bersih sampah di kawasan Pasar Minggu Kota Bengkulu.
 
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya mencegah bencana banjir saat memasuki musim hujan dan menjaga lingkungan serta mencegah timbulnya penyakit menular di Kota Bengkulu.

Pewarta: Anggi Mayasari

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023