Dalam rangka merayakan Hari Jadi ke-21 Kabupaten Mukomuko, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko menggelar pameran pembangunan yang akan menampilkan produk kuliner andalan dari usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal.

Plt Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah, Nurdiana, di Mukomuko, Minggu, mengatakan pameran ini merupakan kesempatan emas bagi pelaku UMKM di Mukomuko untuk memperkenalkan produk mereka kepada masyarakat luas.

"Pameran ini tidak hanya sebagai perayaan, tapi juga sebagai platform bagi UMKM untuk memperluas jangkauan pasar mereka," kata Nurdiana.

Pameran yang akan berlangsung dari tanggal 20-24 Februari 2024 ini diharapkan dapat meningkatkan visibilitas dan penjualan produk kuliner lokal, yang akan digelar di kompleks perkantoran pemerintah daerah.

Pemerintah daerah, menurut Nurdiana, akan memberikan dukungan penuh kepada UMKM, termasuk pendampingan dalam peningkatan kualitas kemasan produk. "Kemasan yang menarik dan memenuhi standar kebersihan serta kesehatan menjadi salah satu kunci sukses penjualan produk," katanya.

Untuk itu, pemerintah daerah akan menyediakan bantuan alat packaging bagi UMKM yang memenuhi syarat, termasuk mereka yang telah memiliki sertifikat produksi pangan industri rumah tangga (PIRT), izin dari BPOM, dan nomor induk berusaha (NIB).

Kegiatan ini diharapkan tidak hanya akan meramaikan perayaan hari jadi Kabupaten Mukomuko, tetapi juga memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal melalui promosi dan pemberdayaan UMKM.

Nurdiana menambahkan bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan survei untuk menentukan UMKM mana saja yang akan mendapatkan bantuan alat packaging tersebut, sebagai bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk mendukung pengembangan UMKM di Mukomuko.

Pewarta: Ferri Aryanto

Editor : Anom Prihantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024