Acara nonton bareng timnas Indonesia versus Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U-23 disambut gegap gempita warga di berbagai penjuru Nusantara, tidak terkecuali di Bengkulu. Setidaknya terdapat dua titik nonton bareng untuk warga Bumi Rafflesia, yaitu di Simpang Sekip dan Balai Semarak.

Acara nobar belum termasuk di kafe-kafe, ruang terbuka, lapangan lembaga pendidikan dan lain-lain.

Polresta Bengkulu dan memberikan respon positif terhadap permintaan warga untuk menyelenggarakan acara nobar.

Dikonfirmasi melalui unggahan di Instagram resmi @polres_kota_bengkulu, acara nobar ini akan diadakan di Simpang Sekip, Kota Bengkulu, pada hari Senin, 29 April 2024 pukul 21.00 WIB.

“Jangan lupa Guys, kita nonton bareng Timnas Indonesia,” tulis admin Minggu (28/4).

Baca juga: Acara nobar timnas Indonesia tidak boleh dikomersialkan
Baca juga: Dua personel Polri perkuat Timnas U-23 berlaga di Piala Asia

Pihak Pemerintah Provinsi Bengkulu juga rencananya akan menggelar acara nobar di Balai Semarak. Nampaknya akan banyak keramaian di penjuru Kota Merah Putih.

Adapun Polres Bengkulu juga mengimbau kepada seluruh penonton yang hadir untuk menjaga ketertiban dan menghindari perilaku anarkis demi menjaga kenyamanan bersama selama menonton pertandingan.


Poster nobar di Simpang Sekip, Kota Bengkulu. (Polresta Bengkulu)

“Ingek nian Pesan mimin, jangan ANARKIS, samo” jago pribadi, dan trakhir Jangan bawak bini/Laki Orang,” tulis admin Polres Bengkulu yang mengimbau agar menjaga ketertiban.

Sementara itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu juga turut serta dalam semarak nobar dengan menyelenggarakan acara di Balai Raya Semarak Bengkulu mulai pukul 20.00 WIB. 

Acara nobar ini terbuka untuk umum dan diharapkan dapat dihadiri oleh banyak warga yang ingin merasakan atmosfer dukungan kepada timnas U-23 Indonesia.

Baca juga: Witan Sulaeman percaya diri hadapi Uzbekistan
Baca juga: Uzbekistan tak gentar hadapi Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa

Pemprov Bengkulu tidak hanya menyediakan kesempatan untuk nobar, tetapi juga memberikan doorprize dengan total nilai puluhan juta rupiah sebagai bentuk apresiasi kepada para pendukung yang hadir. 

Dengan adanya dukungan dari Polresta dan Pemprov Bengkulu, sebagai harapan dapat mempererat tali persaudaraan dan semangat patriotisme di kalangan masyarakat Bengkulu.

Sebagai penggemar sepak bola, warga Bengkulu telah membanjiri komentar pada unggahan Instagram resmi @polres_kota_bengkulu. Hal itu menunjukkan antusiasme yang tinggi dan ucapan terimakasih terhadap acara nobar.


Poster nobar di Balai Semarak, Kota Bengkulu. (Pemprov Bengkulu)

“Siap ramaikan,, siap bernyanyi bersama,” kata @aliansi.suporter.b**.

Baca juga: Uzbekistan tak gentar hadapi Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa
Baca juga: Timnas Indonesia dapat dukungan Rp23 M dari para pengusaha

“Ok terimakasih bapak bapak yang baik.. Bisa bersama kita nonton,” ucap @yanto65**.

Diharapkan para pendukung untuk tetap menjaga kebersihan dan ketertiban selama acara nobar Tim Nasional Indonesia U-23 melawan Uzbekistan di Bengkulu.
 

STY siapkan strategi khusus hadapi Uzbekistan di semifinal

 

Pewarta: Vonza Nabilla Suryawan

Editor : Anom Prihantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024