Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat, sebanyak 24 lokasi di Kota Bengkulu terendam banjir pascahujan deras yang terjadi sejak Jumat (5/7) hingga Sabtu siang (6/7).
 
Kepala bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bengkulu Denny Martin di Bengkulu , Sabtu menyebutkan, 24 titik tersebut berada di delapan kecamatan.
"Ya Kita sudah turunkan personel, peralatan untuk memantau banjir, kita juga lakukan evakuasi tadi di beberapa titik yang terkena banjir karena kondisi banjirnya tinggi" ujar dia.
 
Untuk wilayah yang terendam banjir di Kota Bengkulu yaitu Kelurahan Muara Dua dan Kelurahan Kandang, Kelurahan Bumiayu di Perumahan Griya Bumiayu Makmur dan Perumdam II Sriwijaya Gang Melati V.
 
Kemudian, Kelurahan Pagar Dewa, Kelurahan Pekan Sabtu, Kelurahan Lingkar Barat, Kelurahan Padang Nangka tepatnya di Jalan Adius 6, Kelurahan Jembatan Kecil tepatnya di Jalan Rinjani dan Kelurahan Dusun Besar tepatnya di Jalan Al-Mukaromah.
 
Lanjut Denny, Jalan Gunung Bungkuk, Jalan H M Nasir, Jalan Sutoyo di Kelurahan Tanah Patah, Jalan Gunung Bungkuk Kelurahan Kebun Tebeng, perumahan Sakinah Kelurahan Sawah Lebar, Kelurahan Nusa Indah, dan Kelurahan Lempuing.
 
Kelurahan Berkas, Kelurahan Sukamerindu, Kelurahan Tanjung Agung, Kelurahan Tanjung Jaya, Perumahan Ejuka Kelurahan Bentiring Permai, Perumahan Korpri Kelurahan Bentiring dan Kelurahan Rawa Makmur.
 
Dari puluhan daerah yang terendam banjir di Kota Bengkulu, sebanyak terdapat 243 kepala keluarga (KK) dan sebanyak 14 orang dievakuasi.
 
Atas kejadian tersebut, Denny mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada terhadap kemungkinan akan terjadinya hujan kembali yang dapat menyebabkan volume air di titik-titik banjir kembali meningkat.
 
"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada, dan menjaga keamanan, keselamatan, dan menginformasikan ke kami untuk kebutuhan-kebutuhan yang perlu kita lakukan" ujar dia.
 
Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Fatmawati Soekarno Bengkulu menerangkan bahwa hingga beberapa hari ke depan sejumlah wilayah di Provinsi Bengkulu berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat.

Pewarta: Anggi Mayasari

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024