Mukomuko (Antara) - Sebanyak 25 orang Anggota DPRD Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, memantau pelaksanaan pemungutan suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang digelar secara serentak oleh sebanyak 64 desa di daerah itu.

Sebanyak 25 orang Anggota DPRD Kabupaten Mukomuko dari tiga daerah (Dapil) Mukomuko ini memantau aktivitas pemungutan suara Pilkades di dapilnya masing-masing.

Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Mukomuko Zulfahni mengatakan dia memantau pemungutan suara pilkades di dapil II Mukomuko meliputi Kecamatan Teramang Jaya, Kecamatan Penarik, Kecamatan Teras Teurnjam, Kecamatan Selagan Raya, dan Kecamatan Air Dikit.

"Beberapa orang anggota DPRD dari dapil II Mukomuko ini memantau pelaksanaan pemungutan suara pilkades di kecamatannya masing-masing," ujarnya.

Menurutnya, begitu juga dengan Anggota DPRD setempat dari dapil I Mukomuko memantau pelaksanaan pemungutan suara di Kecamatan Air Manjuto, Kecamatan Kota Mukomuko, Kecamatan XIV Koto, dan Kecamatan V Koto, dan Kecamatyan Lubuk Pinang.

Sedangkan, lanjutnya, anggota DPRD dari dapil III Mukomuko memantau pelaksanaan Pilkades di Kecamatan Pondok Suguh, Kecamatan Ipuh, Kecamatan Sungai Rumbai, Kecamatan Air Rami, dan Kecamatan Malin Deman.

Ia memastikan, pelaksanaan pemungutan suara Pilkades terutama di dapil II Mukomuko berlangsung dengan tertib dan lancar. Partisipasi pemilih Pilkades di wilayah itu lebih tinggi dibandingkan saat Pemilikan Kepala Daerah (Pilkada).

Begitu juga, lanjutnya, pelaksaan Pilkades di dapil I Mukomuko dan dapil III Mukomuko.

"Perbedaan pendapat terkait suara sah dan tidak sah itu sudah biasa dalam kehidupan berdemokrasi. Kita berharap kedepan panitia lebih mempersiapkan diri untuk menghadapi berbagai kendala Pilkades," ujarnya lagi.

Sementara itu sebanyak 190 orang peserta pilkades serentak yang digelar secara serentak oleh sebanyak 64 desa di daerah itu.

Berdasarkan rekapitulasi perolehan suara, total perolehan suara sah dan tidak sah pada pilkades serentak tahun ini sebanyak 34.997 suara.

Ditambah, lanjutnya, sebanyak 12.176 orang warga setempat yang tidak menggunakan hak pilih pada pilkades serentak.

Dari total perolehan suara sah dan tidak sah tersebut, ia menyebutkan, tingkat partipasi pemilih pada pilkades serentak sebesar 74,19 persen.(Adv)

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016