Rejang Lebong (Antara) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, akan mengusulkan perbaikan saluran drainase yang rusak sehingga menyebabkan banjir di sejumlah lokasi di daerah itu.

Kepala BPBD Rejang Lebong, Basuki di Rejang Lebong, Minggu, usulan perbaikan drainase yang mengalami kerusakan ini mereka lakukan setelah belasan rumah warga di Kelurahan Air Bang, Kecamatan Curup Tengah mengalami kebanjiran pada Rabu (12/4) lalu.

"Kita sudah melakukan pengecekan kelapangan, setelah mendapat informasi warga mendatangi kantor lurah guna mengadukan kejadian banjir yang menimpa rumah mereka lantaran saluran drainase yang jebol," katanya.

Belasan rumah warga yang mengalami kebanjiran itu, kata dia, ialah milik warga yang berdiam di kawasan RT 11 Kelurahan Air Bang. Kondisi rumah warga yang mengalami kebanjiran itu sudah mereka tinjau langsung sehingga bisa memastikan bentuk bantuan yang akan diusulkan ke Pemkab Rejang Lebong nantinya.

Untuk mengatasi agar banjir serupa tidak terulang lagi, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas PU Rejang Lebong sehingga bisa memperbaiki saluran drainase yang mengalami kerusakan di sejumlah titik di wilayah tersebut. Selain itu koordinasi ini juga agar bantuan ini nantinya tumpang tindih dengan dinas/instansi lainnya.

BPBD Rejang Lebong sudah melaporkan kejadian banjir yang dialami warga ini ke bupati setempat guna mendapatkan petunjuk terkait dengan langkah perbaikan yang akan mereka lakukan nantinya dalam penyusunan APBD perubahan 2017 mendatang.

Untuk itu dia mengimbau kalangan masyarakat setempat agar selalu waspada, mengingat sejumlah kecamatan di Rejang Lebong rawan bencana terutama tanah longsor dan banjir. Hal ini penting, karena intensitas curah hujan yang turun di daerah itu dalam beberapa pekan belakangan cukup tinggi.

Sebelumnya, hujan deras yang melanda Kabupaten Rejang Lebong pada Selasa sore hingga malam hari (11/4) membuat 12 rumah di kawasan RT 11 Kelurahan Air Bang, terendam banjir setinggi pinggang orang dewasa namun akibat kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Banjir ini terjadi menyusul jebolnya saluran drainase utama pada beberapa titik di Kelurahan Air Bang sehingga menggenangi rumah warga. ***4***

Pewarta: Nur Muhammad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017