Bengkulu (Antara) - Pelaksana tugas Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah meninjau sejumlah proyek yang sedang berjalan untuk memastikan percepatan pembangunan infrastruktur di daerah ini.

"Ada lima titik yang kami pantau untuk memastikan proses pembangunan infrastruktur sesuai perencanaan," kata Rohidin di Bengkulu, Jumat.

Ia mengatakan hasil inspeksi mendadak ke lima wilayah di Kabupaten Bengkulu Utara, Lebong, Rejang Lebong, Kepahiang dan Bengkulu Tengah menemukan sejumlah proyek hampir tuntas 100 persen.

Lokasi proyek yang ditinjau antara lain jalan lintas kawasan Padang Bano Kabupaten Bengkulu Utara, jalan lintas Bukit Resam Kabupaten Lebong, Jalan Suprapto Kabupaten Rejang Lebong dan jalan lintas kawasan PLTA Musi, Desa Susup, Kabupaten Bengkulu Tengah.

Setelah pengerjaan 100 persen, Rohidin meminta Inspektorat Provinsi Bengkulu melakukan pengawasan secara ketat, baik dari sisi fisik bangunan maupun dari sisi administrasi.

"Menjelang 100 persen fisik dan pencairan 100 persen itu pastikan dulu di lapangan, jangan sampai seperti kasus-kasus yang sudah-sudah, dibayarkan 100 persen pengerjaan tidak 100 persen dan setelah dihitung kerugiannya tinggi sekali," kata dia.

Rohidin juga meninjau proyek lainnya yaitu pembangunan penyedia air baku Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Tengah dan Kabupaten Seluma yang terdapat di aliran Sungai Susup di Bengkulu Tengah.

Plt Gubernur juga mendatangi perusahaan aspal curah di Bengkulu Utara dan meninjau lokasi bakal pembangunan Pembangkit Listrik Minihydro 0,78 MW di Kabupaten Kepahiang.***3***

Pewarta: Helti Marini Sipayung

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017