Bengkulu (Antara) - Pelaksana tugas Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan tiga jembatan di Kelurahan Sumber Jaya, Kota Bengkulu yang putus akibat diterjang banjir segera dibangun, yakni dua jembatan dibantu PT Pelindo II dan satu dana pemerintah daerah setempat.

"Ada tiga jembatan yang putus akibat banjir yang terjadi beberapa hari lalu, dan ketiganya segera diperbaiki," kata Rohidin saat meninjau lokasi terdampak banjir di Kelurahan Sumber Jaya, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, Senin.

Ia mengatakan tiga jembatan tersebut merupakan akses vital bagi masyarakat setempat. Karena itu, dirinya sudah berkoordinasi dengan Manajer PT Pelindo II yang siap membiayai pembangunan jembatan.

Berdasarkan hasil koordinasi dengan pihak PT Pelindo II Bengkulu, pembangunan dua jembatan akan didanai perusahaan milik negara itu.

"Sedangkan satu jembatan lainnya akan segera dibangun Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kota Bengkulu," ujarnya.

Banjir yang melanda Kota Bengkulu dan sekitarnya akhir pekan lalu membuat sejumlah rumah warga rusak parah bahkan ada rumah yang hanyut terbawa arus muara sungai.

Dampak banjir di Kelurahan Sumber Jaya membuat delapan rumah warga hancur, empat rumah rusak parah, serta tiga jembatan di sepanjang jalur utama pemukiman warga di Kelurahan Sumber Jaya terputus.

Meski tak ada korban jiwa, kerusakan infrastruktur dan kerugian material mencapai ratusan juta rupiah.

Bersama organisasi perangkat daerah terkait, Plt Gubernur juga meninjau beberapa permukiman warga yang rusak diterjang banjir.

"Masyarakat perlu edukasi tentang bencana, apalagi tinggal di daerah zona merah rawan bencana. Utamakan keselamatan jiwa," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Rohidin menyerahkan sejumlah bantuan kepada warga korban terdampak banjir.***4***

Pewarta: Helti Marini Sipayung

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017