Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah Apileslipi menyebutkan sebanyak 372 peserta yang dinyatakan lulus tes calon pegawai negeri sipil akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). 

"Yang dinyatakan lulus dan berhak mengikuti tahap selanjutnya yaitu SKB," kata Apileslipi di Bengkulu Tengah, Senin. 

Ia menambahkan bahwa pengumuman kelulusan tes CPNS berdasarkan Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Kantor Regional VII Nomor: K26-30/D5809/III/20.01 tanggal 18 Maret 2020 perihal penyampaian Hasil SKD CPNS Pemkab Benteng tahun 2019.

Untuk peserta yang ingin mengetahui hasil SKD peserta tes CPNS Benteng yang dinyatakan lulus dan dapat mengikuti seleksi kompetensi bidang (SKB) dengan cara mengakses www.sscn.bkn.go.id dan www.bengkulutengahkab.go.id. 

Mengenai jadwal SKB, Apileslipi mengatakan jika pihaknya masih menunggu jadwal tes dari pusat. 

"Untuk lulus silahkan persiapkan diri untuk tahap selanjutnya dan untuk yang belum diharapkan bersabar, belajar lebih giat lagi dan semoga di masa akan datang bisa berhasil," katanya.

Berikut instansi dan jumlah yang dibutuhkan di pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah bagian Sekretariat Daerah 2 orang, Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah 2 orang, Dinas Lingkungan Hidup 2 orang. 

Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi bidang tenaga kerja 2 orang dan Penyandang disabilitas 1 orang, guru agama Islam 4 orang, guru Bahasa Indonesia 6 orang, guru Bahasa Inggris 8 orang. 

Guru Bimbingan Konseling 2 orang, guru IPA 6 orang, guru IPS 5 orang, guru kelas 22 orang, guru matematika 5 orang, guru penjasorkes 5 orang, guru PPKN 2 orang, guru seni budaya 2 orang. 

Bidan 5 orang, fisioterapis 1 orang, nutrisionis 2 orang, perawat 2 orang, perawat gigi 2 orang, teknisi elektromedis 1 orang, apoteker 2 orang, dokter umum 4 orang, dokter gigi 2 orang, Perawat ners 3 orang, pranata laboratorium kesehatan 5 orang, dokter spesialis anak 1 orang, dokter spesialis anestesi 1 orang. 

Dokter spesialis kandungan 1 orang, dokter THT 1 orang, pranata komputer BKPSDM 1 orang, Pamong pelajar DPPO 3 orang, analis Kepegawaian BKPSDM 2 orang, assesor SDM Aparatur BKPSDM 2 orang, pranata komputer badan perencanaan 3 orang, Polisi Pamong Praja 10 orang dan penyuluh pertanian dinas pertanian 2 orang.

Pewarta: Anggi Mayasari

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020