Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyebutkan sebanyak 20 kelompok tani di daerah ini yang akan mendapatkan program rehabilitasi jaringan irigasi yang rusak dari pemerintah provinsi setempat.
 
"Sebanyak 20 kelompok tani yang mendapatkan program ini tersebar di empat wilayah sentra pangan di daerah ini, " kata Kasi Produksi, Pembiayaan Alat dan Mesin Pertanian Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko Dodi Hardiansyah, di Mukomuko, Selasa.
 
Pemerintah Kabupaten Mukomuko tahun ini mendapatkan bantuan dana tugas perbantuan (TP) provinsi untuk rehabilitasi jaringan irigasi di 20 titik irigasi yang tersebar di beberapa kecamatan terutama wilayah pangan.
 
Bantuan dana TP provinsi untuk rehabilitasi jaringan irigasi di daerah ini di 20 titik irigasi, atau bertambah dibandingkan sebelumnya sebanyak 14 titik.
 
Ia menyebutkan, rehabilitasi jaringan irigasi tersebut tersebar di empat wilayah sentra pangan seperti Kecamatan Lubuk Pinang, Kecamatan XIV Koto, Kecamatan Air Manjuto, Kecamatan Selagan Raya.
 
Ia mengatakan, sebanyak 20 kelompok tani yang tersebar di sejumlah kecamatan di daerah ini secara swadaya mengerjakan rehabilitasi jaringan irigasi yang rusak di wilayahnya.
 
Ia mengatakan, pemerintah pusat melalui Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura, dan Perkebunan provinsi setempat menyiapkan anggaran sebesar Rp75 juta untuk rehab jaringan irigasi di setiap titik irigasi rusak di daerah ini," ujarnya pula.
 
Ia mengatakan, selanjutnya petugas dari Dinas Pertanian setempat yang akan mendampingi sebanyak 20 kelompok tani di daerah ini dalam melaksanakan kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi.
 
Sementara itu, ia mengatakan pemerintah membantu rehab jaringan irigasi yang rusak agar air dari irigasi dapat mengalirkan lancar ke lahan seluruh lahan persawahan milik petani.
 
Ia mengatakan, petani setempat selama ini menggunakan peralatan seadanya seperti tarpal untuk menutupi jaringan irigasi yang rusak sehingga air dapat mengalir ke lahan persawahannya.
 
Selain itu, ia mengutarakan harapannya agar dengan adanya program rehab jaringan irigasi yang rusak ini dapat meningkatkan produktivitas tanaman padi milik petani di wilayah ini.***1***
 
 
 
 

Pewarta: Ferri Aryanto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022